Digstraksi
Tidak ada hasil
View All Result
TULIS ARTIKEL
  • Beauty
  • Otaku
  • Entertainment
  • Film & Serial
  • Teknologi
  • Food
  • Traveling
  • Kesehatan
  • Hewan
  • Lifestyle
  • Lainnya
    • Alam
    • Bisnis
    • Biografi
    • Budaya
    • Buku
    • Edukasi
    • Esport
    • Finansial
    • Fashion
    • Gadget
    • Gaming
    • Horor
    • Hukum
    • Humor
    • Karir
    • Kriminal
    • Marketing
    • Misteri
    • Olahraga
    • Otomotif
    • Parenting
    • Psikologi
    • Relationship
    • Sains
    • Sejarah
    • Seni
    • Sosial
Digstraksi
Tidak ada hasil
View All Result
Home Alam

4 (+1) Jenis-Jenis Simpanse Berdasarkan Subspesies Simpanse yang Diketahui dari Hasil Riset

oleh RK Awan
08/11/2022
Jenis-Jenis Simpanse Berdasarkan Subspesies Simpanse

Simpanse adalah salah satu jenis hewan atau binatang, yang bila dikategorikan berdasarkan subspesies simpanse, maka memiliki berbagai jenis-jenis simpanse.

Simpanse sendiri adalah spesies hewan yang dalam klasifikasi makhluk hidup digolongkan dalam ordo primata.

Perlu diketahui, menurut beberapa sumber seperti dari Stanford Encyclopedia of Philosophy dan scientificamerican.com, definisi pasti dari spesies masih belum pasti dan menjadi perbincangan.

Stanford Encylopedia of Philosophy menginformasikan bahwa:

Sifat spesies masih menjadi perdebatan dalam biologi dan filsafat. Ahli biologi tidak setuju pada definisi istilah ‘spesies’, dan para filsuf tidak setuju atas status ontologis spesies.

Sementara Scientific American menuliskan bahwa:

BacaJuga

Doa Saat Turun Hujan Serta Artinya, Umat Muslim Wajib Tau!

Capybara, Hewan Menggemaskan yang Viral Twitter

23 Arane Gaman Kewan atau Senjata Hewan dalam Bahasa Jawa

10 Cara Mengusir Ular, Dari yang Mudah Sampai Ada yang Sebaiknya Dilakukan Oleh yang Telah Berpengalaman

4 Fans Piala Dunia Pendukung Argentina yang Bersepeda 10.000 km Menuju Qatar, Kesulitan Mendapat Tiket Final

Perdebatan tentang definisi spesies masih jauh dari selesai dan lebih dari sekadar perbincangan akademis. Klasifikasi [tentang spesies] yang tepat sangat penting untuk menetapkan daftar yang terancam punah.

Spesies dan Subspesies

Spesies dapat didefinisikan sebagai kelompok organisme terbesar di mana dua individu dari jenis kelamin atau dua individu pelaku kawin yang tepat dapat menghasilkan keturunan yang subur, biasanya dengan reproduksi seksual.

Baca juga  Sempat Dianggap Punah, 6 Spesies Hewan Ini Muncul Secara Mengejutkan

Kemudian, pada sistem taksonomi binatang, terdapat satu tingkat takson di bawah spesies yaitu “subspesies”.

Hierarki klasifikasi biologi makhluk hidup
Hierarki klasifikasi biologi makhluk hidup. Sumber: wikimedia

Subspesies dalam penulisan ilmiah bisa disingkat disingkat sebagai “ssp.”, namun biasanya tidak disertakan pada penulisan nama ilmiah hewan.

Subspesies sebagai takson yang lebih kecil dari spesies, dapat diketahui dengan adanya ciri-ciri khas tertentu dari suatu spesies.

4 (+1) Jenis-Jenis Simpanse Berdasarkan Subspesies Simpanse

Terdapat 4 golongan simpanse yang dikelompokkan berdasarkan subspesies mereka. 4 golongan ini sudah dipastikan adanya berdasarkan riset yang telah dilakukan.

Riset yang dilakukan terhadap jenis-jenis hewan ini, khususnya penulis ambil dari sumber riset yang dilakukan oleh IUCN atau International Union for Conservation of Nature and Natural Resources.

Selain 4 golongan yang sudah pasti, terdapat kemungkinan 1 golongan lain subspesies hewan ini. Karena itulah, di artikel ini memakai judul “4(+1)”.

Berikut ini adalah uraian jenis-jenis simpanse berdasarkan subspesies simpanse.

1. Simpanse tengah atau Tschego

Jenis-jenis simpanse subspesies simpanse
Simpanse tengah. Sumber: wikimedia

Simpanse ini ditemukan di wilayah-wilayah negara Kamerun, Republik Afrika Tengah, Guinea Khatulistiwa, Gabon, Republik Kongo, dan Republik Demokratik Kongo.

Diperkirakan, sekitar 140.000 individu simpanse jenis ini hidup di alam liar. Simpanse ini ditemukan terutama di hutan tropis lembab dan hutan sabana basah.

Baca juga  Air mata Al-Quds

Selain itu, simpanse ini juga ditemukan di daerah hutan-sabana tempat kedua bioma ini bertemu, yang berada di permukaan laut hingga ketinggian 3.000 meter di atas laut.

Simpanse tengah memiliki nama bahasa Latin Pan troglodytes troglodytes. Laporan riset tentang simpanse ini misalnya adalah riset yang dilakukan oleh IUCN.

2. Simpanse barat

Jenis-jenis simpanse subspesies simpanse
Simpanse barat. Sumber: wikimedia

Simpanse ini ditemukan di wilayah negara-negara Pantai Gading, Guinea, Liberia, Mali, Sierra Leone, Guinea-Bissau, Senegal, dan Ghana.

Diperkirakan, masih terdapat sekitar 52.800 individu simpanse barat. Menurut laporan IUCN, saat ini, populasi terbesar yang tersisa dari simpanse ini ditemukan di Guinea, Sierra Leone, dan Liberia.

Simpanse barat memiliki nama bahasa Latin Pan troglodytes verus. Laporan riset tentang simpanse ini misalnya adalah riset yang dilakukan oleh IUCN.

3. Simpanse Nigeria-Kamerun

Jenis-jenis simpanse subspesies simpanse
Simpanse Nigeria-Kamerun. Sumber: wikimedia

Sesuai namanya, simpanse ini ditemukan hidup di dalam kawasan hutan di negara Nigeria dan Kamerun. Diperkirakan masih terdpat 6000 hingga 9000 simpanse jenis ini.

Simpanse Nigeria-Kamerun memiliki nama dalam bahasa Latin Pan troglodytes ellioti, yang dikenal P. t. vellerosus. Laporan riset tentang simpanse ini misalnya adalah riset yang dilakukan oleh IUCN.

4. Simpanse timur

Jenis-jenis simpanse subspesies simpanse
Simpanse timur di Taman Nasional Gombe, Tanzania. Sumber: wikimedia

Simpanse ini ditemukan di wilayah negara Republik Afrika Tengah, Sudan Selatan, Republik Demokratik Kongo, Uganda, Rwanda, Burundi, Tanzania, dan Zambia.

Baca juga  Menguak Sejarah Perang Kesultanan Demak

Menurut laporan IUCN, diperkirakan, masih ada sekitar 180.000 hingga 256.000 individu simpanse ini yang masih hidup di alam liar.

Simpanse timur memiliki nama dalam bahasa Latin Pan troglodytes schweinfurthii. Laporan riset tentang simpanse ini misalnya adalah riset yang dilakukan oleh IUCN.

Sebagai informasi, simpanse timur yang berada di Taman Nasional gombe, di Tanzania, telah menjadi obyek observasi dan ditemukan hasil-hasil menarik.

Pembahasan tentang hasil observasi tersebut, telah penulis ulas lebih lanjut di artikel-artikel lain di situs Digstraksi ini.

Beberapa hasil observasi tersebut misalnya ditemukannya penggunaan alat oleh simpanse, tarian hujan yang dilakukan simpanse, dan perang yang terjadi antar simpanse.

5. Simpanse tenggara

Pan troglodytes schweinfurthii
Pan troglodytes schweinfurthii. Sumber: wikimedia

Simpanse ini ditemukan di wilayah negara Burundi, Rwanda, Tanzania, dan Uganda. Status subspesies simpanse ini masih belum final.

Colin Groves, seorang profesor antropologi biologis berpendapat bahwa simpanse ini sudah bisa dikategorikan sebagai subspesies simpanse.

Hal tersebut dikarenakan adanya variasi yang ditemukan antara populasi utara dan populasi selatan dari simpanse timur atau Pan troglodytes schweinfurthii.

Namun, pendapat tersebut belum diakui oleh IUCN. Kesimpulan tersebut terdapat dalam laporan hasil riset mereka tentang simpanse ini.

Simpanse ini dalam bahasa Latin memiliki nama Pan troglodytes marungensis.

Tag: AfrikabinatanghewanhujanJane GoodallKasekela Chimpanzee Communityobservasiomnivorapenelitianperangsimpansespesiessubspesiestanzania

Baca Juga

Kyle Walker John Stones Kucing Piala Dunia 2022

Kyle Walker dan John Stones Mengadopsi Seekor Kucing dari Piala Dunia 2022

oleh RK Awan
12 Desember 2022

...

Lucien Laurent, Pencetak Gol Pertama di Piala Dunia Pertama yang Kemudian Bertempur di Perang Dunia II

Lucien Laurent, Pencetak Gol Pertama di Piala Dunia Pertama 1930 yang Kemudian Bertempur di Perang Dunia II

oleh RK Awan
10 Desember 2022

...

2 Film dan 1 Anime tentang Penyerangan Pearl Harbor yang Dibuat Pihak Jepang

2 Film dan 1 Anime tentang Penyerangan Pearl Harbor yang Dibuat Pihak Jepang

oleh RK Awan
7 Desember 2022

...

piala dunia sponsor piala dunia 2022

4 Sponsor Piala Dunia 2022 Pendukung Resmi Regional Afrika dan Timur Tengah, Ada Perusahaan yang Beroperasi di Indonesia

oleh RK Awan
5 Desember 2022

...

Robert Lewandowski : Rudal yang Tertembak ke Polandia Berefek ke Timnas Polandia di Piala Dunia 2022

Robert Lewandowski : Rudal yang Tertembak ke Polandia Berefek ke Timnas Polandia di Piala Dunia 2022

oleh RK Awan
19 November 2022

...

10 November: Mengenal 5th Indian Infantry Division dan 23rd Indian Infantry Division, 2 Kesatuan Tentara Inggris yang Terlibat dalam Perang Hari Pahlawan Perang Dunia II

10 November: Mengenal 5th Indian Infantry Division dan 23rd Indian Infantry Division, 2 Kesatuan Tentara Inggris yang Terlibat dalam Perang Hari Pahlawan

oleh RK Awan
10 November 2022

...

Simpanse

4 November 1960, Simpanse Diketahui Sebagai Makhluk Non-Manusia yang Memanfaatkan Alat, dan Observasi Menarik Simpanse Lainnya

oleh RK Awan
4 November 2022

...

Mantan Presiden Ukraina Petro Poroshenko Menyumbangkan Kendaraan Lapis Baja Spartan untuk Militer Ukraina

Mantan Presiden Ukraina Petro Poroshenko Menyumbangkan Kendaraan Lapis Baja Spartan untuk Militer Ukraina

oleh RK Awan
14 Oktober 2022

...

12 Oktober 322 SM, Meninggalnya Tokoh Demokrasi Yunani Demosthenes, yang Menginspirasi Perkumpulan Rahasia Skull and Bones

12 Oktober 322 SM, Meninggalnya Tokoh Demokrasi Yunani Demosthenes, yang Menginspirasi Perkumpulan Rahasia Skull and Bones

oleh RK Awan
12 Oktober 2022

...

7 Film dan Tayangan TV tentang Penyelamatan Korban yang Terjebak di Gua Tham Luang, Thailand

7 Film dan Tayangan TV tentang Penyelamatan Korban yang Terjebak di Gua Tham Luang, Thailand

oleh RK Awan
10 Oktober 2022

...

Terbaru

Kim Min-jae Beri Tanggapan Tentang Rumor Transfer ke MU

Kim Min-jae Beri Tanggapan Tentang Rumor Transfer ke MU

27 Maret 2023
Pierre-Emerick Aubameyang Dikabarkan Jadi Target Inter Milan

Pierre-Emerick Aubameyang Dikabarkan Jadi Target Inter Milan

27 Maret 2023
Phil Foden Jalani Operasi Usus Buntu, Akan Absen vs Liverpool

Phil Foden Jalani Operasi Usus Buntu, Akan Absen vs Liverpool

27 Maret 2023
Irlandia Utara vs Finlandia dan Hasil 4 Laga Lain Kualifikasi Euro 2024

Irlandia Utara vs Finlandia dan Hasil 4 Laga Lain Kualifikasi Euro 2024

27 Maret 2023
Luksemburg vs Portugal di Kualifikasi Euro 2024, Portugal Menang

Luksemburg vs Portugal di Kualifikasi Euro 2024, Portugal Menang 0-6

27 Maret 2023
  • ABOUT
  • CONTACT US
  • PRIVACY POLICY
  • PEDOMAN MEDIA SIBER
  • BERITA GAME
© 2023 Digstraksi
Tidak ada hasil
View All Result
  • Alam
  • Beauty
  • Biografi
  • Bisnis
  • Budaya
  • Buku
  • Edukasi
  • Entertainment
  • Fashion
  • Film & Serial
  • Finansial
  • Food
  • Gadget
  • Gaming
  • Hewan
  • Horor
  • Hukum
  • Humor
  • Karir
  • Kesehatan
  • Kriminal
  • Lifestyle
  • Marketing
  • Misteri
  • Olahraga
  • Otaku
  • Otomotif
  • Parenting
  • Psikologi
  • Relationship
  • Sains
  • Seni
  • Sejarah
  • Sosial
  • Teknologi
  • Traveling

© 2023 Digstraksi