Belakangan ini sangat banyak meme yang tertebaran di Internet yang setiap harinya akan ada meme baru di Internet atau para memers biasa menyebutnya meme yang masih fresh bahkan banyak content creator yang menjadikan meme sebagai bahan untuk kontennya.
Istilah meme pertama kali dicetuskan oleh Richard Dawkins pada tahun 1976 yang ia tulis melalui bukunya yang berjudul the selfish gaen. Dikutip dari Wikipedia, meme merupakan literasi bahasa, yang tersebar luas dan terkenal di Internet, seperti gambar, video atau bahkan orang.
Meme biasanya tercipta karena adanya sesuatu yang sedang viral saat itu dan orang-orang akan membuat semacam parodi yang dibuat melalui gambar maupun video.
Sebenarnya, konsep dari meme itu sendiri ternyata jauh lebih kompleks dari yang kita bayangkan. Jika kamu hanya mengira kalau meme itu hanya sebuah gambar lucu atau video lucu, kamu salah besar. Gambar dan video lucu tersebut hanya meme Internet bukan meme yang sebenarnya. Untuk lebih jelasnya silahkan baca di Wikipedia.
Tidak hanya peristiwa yang sedang viral saja yang bisa dijadikan meme, bahkan peristiwa yang mengerikan seperti kecelakaan sekalipun bisa dijadikan meme, sama halnya dengan anime. Banyak anime-anime populer yang dijadikan meme. Meme itu sangat luas, bahkan ada meme yang memang dikhususkan untuk para pengemar anime namanya anime crack.
Dikutip dari berbagai sumber berikut adalah adalah potongan-potongan dari anime yang mengandung unsur komedi lalu semua potongan-potongan tersebut disatukan sehingga menjadi sebuah video. Anime crack tidak hanya menampilkan video dari anime saja melainkan juga kejadian di dunia nyata yang masih berkaitan dengan dunia otaku.
Tidak hanya komedi yang ditampilkan di anime crack tetapi juga menampilkan pesan moral dan tetap menggunakan bumbu komedi.
Untuk daftar kali ini tentunya merupakan anime-anime yang sering tampil di anime crack, inilah 5 anime yang sering dijadikan sebagai bahan meme.
Jojo bizare adventure, 152 episode
Jangan ngaku memers atau otaku deh kalau kamu belum pernah melihat meme atau menonton anime yang satu ini.
Dari judulnya saja yang dalam bahasa Indonesia artinya “petualangan aneh Jojo” yang seperti judul film komedi, eits anime ini banyak dijadikan meme bukan karena komedinya melainkan jurus-jurus dan gaya karakternya yang membuat anime ini banyak yang menjadikannya meme.
Banyak sekali meme-meme legendaris yang terlahir dari scene anime ini seperti “to be continue” yang viral beberapa tahun lalu yang berasal dari lagu ending dari anime ini.
Selain itu ada juga meme “Kono Dio da”, “road roller da”, “ora ora ora dan muda muda muda” dan masih banyak lagi meme-meme terkenal dari anime ini.
Dragon ball z, 291 episode
Pengarang dari anime legendaris ini adalah Akira Toriyama. Anime ini digadang-gadang sebagai anime Shounen terbaik sepanjang masa, buktinya dragon ball berhasil berada pada posisi pertama anime Shounen terbaik dan dengan penjualan manga terbanyak tetapi sekarang sudah bergeser dan digantikan oleh anime one piece.
Meskipun demikian, Sampai saat ini masih banyak yang menjadikan anime ini sebagai meme dan yang paling terkenal adalah “it’s over 9000”.
Naruto, 500 episode
Lagi-lagi anime Shounen, banyak orang Indonesia yang mengenal anime dari anime Naruto. Naruto sangat berjasa karena telah menemani masa kecil kita.
Selain itu, pertarungannya yang bikin deg-degan dan perasaan campur aduk saat menonton anime yang satu ini.
Anime Naruto banyak yang menjadikannya sebagai meme karena ketika anime ini dipause saat menyerang atau terbang akan terlihat aneh dan konyol.
Fist of the north star, 179 episode
Kalau kamu tahu meme “omae wa mou shindeiru!! Nani???” Dari anime inilah meme tersebut berasal. Fist of the north star atau dalam bahasa Indonesia yang artinya tinju bintang utara ini di tulis oleh buronson dan diilutrasikan oleh Tetsuo Hara.
Manga ini disereliasikan di weekly Shounen jump dari 1983 hingga 1988. Meskipun anime ini sudah lama, meme-nya akan selalu abadi didalam pikiran para meme lovers.
Death note, 37 episode
Death note adalah manga Jepang yang ditulis oleh Tsugumi Ohba dan diilutrasikan oleh Takeshi Obata. Anime death note sudah tayang sejak 2006.
Anime death note digandrungi oleh remaja-remaja di seluruh dunia dan akhirnya anime ini di ban oleh pemerintah karena banyak remaja-remaja menuliskan nama-nama orang yang dia ingin orang tersebut mati.