Seperti yang kita tahu bahwa Google Play Store menawarkan begitu banyak aplikasi yang bisa digunakan untuk mereka yang ingin belajar bahasa asing secara gratis.
Selain belajar bahasa, lewat aplikasi yang disediakan oleh Google, pengguna juga dapat menambah teman dari berbagai penjuru dunia. Penasaran aplikasi apa saja ?
Yuk simak berikut ini 5 aplikasi terbaik Android kursus belajar bahasa asing.
1. Memrise
Aplikasi yang dirilis pada tahun 2013 ini, pernah meraih penghargaan Google Play I/O untuk Aplikasi Terbaik pada tahun 2017 yang lalu. Pengguna dapat mempelajari bahasa dari penutur asli dengan antarmuka bahasa Inggris.
Bahasa yang tersedia pada aplikasi ini adalah bahasa Spanyol, Perancis, Jepang, Italia, Jerman, Korea, Arab, Rusia, Mandarin, Portugis, Dansk, Swensk, Polski, Norsk, Turki, Belansa, Islan, dan Mongol.
Selain itu, pengguna juga dapat belajar sambil bermain game dan menawarkan metode pengajaran yang berulang – ulang, agar membantu pengguna mengingat dengan mudah.
Tidak hanya itu saja, Aplikasi Memrise ini memiliki fitur progress dan reminder.
2. Mondly
Aplikasi Mondly ini menawarkan pengguna yang dapat mendengarkan percakapan dan pembicaraan sehari – hari dari penutur asli.
Selain itu, terdapat fitur Speech Recognition yang akan menilai seberapa tepat logat, intonasi, dan pengucapan dari pengguna aplikasi ini.
Mondly sendiri memiliki metode belajar yang dibagi menjadi beberapa bagian dan disesuaikan dengan kemampuan dan kecepatan belajar dari pengguna tersebut.
Aplikasi ini menyediakan lebih dari 30 bahasa asing di dalamnya.
3. Tandem Language Exchange
Aplikasi ini selain menawarkan bagaimana belajar bahasa asing, pengguna juga dapat berteman dan mengobrol langsung dengan anggota Tandem di seluruh dunia.
Selain itu, pengguna juga dapat menyewa pengajar online untuk mendapatkan pelajaran secara privat dengan harga yang terjangkau.
Aplikasi ini menyediakan lebih dari 150 bahasa dan 2.500 kombinasi bahasa asing. Pengguna dapat menguasai bahasa asing dengan bantuan langsung dari penutur asli yang membuat lebih mudah dipahami.
4. Busuu
Aplikasi ini dapat membantu pengguna terhubung langsung dengan orang – orang di seluruh dunia yang juga sedang belajar bahasa asing.
Pengguna bisa terhubung melalui pesan teks, pesan suara, ataupun video. Selain itu, Aplikasi ini memiliki fitur tes yang akan menilai tingkat kesulitan bagi pengguna seperti latihan aksen, kursus lengkap, tata bahasa, belajar luring, hingga sertifikasi.
5. Duolingo
Aplikasi Duolingo ini dapat membantu pengguna mempelajari kosakata yang sedang populer yang biasanya digunakan dalam kehidupan sehari – hari pada masing – masing bahasa tertentu.
Aplikasi ini juga bisa membuat pengguna dapat belajar dengan cara berbicara, menulis, mendengarkan, dan membaca dengan lebih dari 20 bahasa asing yang tersedia pada aplikasi tersebut.
Itulah ke – 5 aplikasi android bahasa asing yang bisa kamu unduh untuk mahir dalam berbagai macam bahasa asing.
Apakah sebelumnya kamu sudah pernah mencoba salah satu aplikasi di atas ? Semoga bermanfaat dan selamat belajar !