Baru – baru ini mungkin indonesia sedang mengalami musim hujan dalam waktu yang cukup lama.
Dengan musim hujan seperti ini, akan mengganggu dan menghambat segala aktivitas di luar ruangan terlebih lagi jika mengalami kebanjiran.
Karena itu, kami memiliki beberapa rekomendasi aplikasi ramalan cuaca pada smartphone kamu yang bisa memprediksikan cuaca, saat musim hujan apakah akan turun atau tidaknya.
Apa saja aplikasinya ? Yuk simak berikut ini ada 5 Aplikasi Ramalan Cuaca untuk mengantisipasi datanganya hujan.
1. Weather – The Weather Channel
Aplikasi cuaca yang dibuat oleh NOAA (Administrasi Kelautan dan Atmosfer Nasional Amerika Serikat) ini merupakan aplikasi cuaca yang diklaim memiliki layanan yang paling baik.
Dalam aplikasi tersebut, terdapat prakiraan cuaca yang signifikan, prakiraan curah hujan, keadaan terkini, kondisi jalan lalu lintas, dan beberapa laporan aktivitas.
Aplikasi ini bisa kamu gunakan pada sistem Android dan iOS. Pengguna dapat mengunduh aplikasi ini secara gratis namun akan ada beberapa layanan iklan.
Jika kamu tidak ingin melihat layanan iklan, kamu bisa mengupgradenya dengan membayar fitur premiumnya.
2. AccuWeather
Aplikasi AccuWeather ini hampir sama dengan aplikasi Weather Channel.
Pada layar utama aplikasi ini, pengguna akan menemukan informasi kondisi cuaca terkini, prakiraan cuaca yang akan datang, dan peta radar yang dapat disesuaikan dengan wilayah pengguna berada saat itu.
Selain itu, pengguna juga dapat mengatur notifikasi peringatan apabila akan terjadi cuaca buruk dan mengatur keadaan cuaca berdasarkan lokasi pengguna.
Aplikasi dapat kamu unduh pada sistem Android dan iOS secara gratis tetapi memiliki beberapa layanan iklan.
3. Weather Underground
Berbeda dari aplikasi Weather Channel dan AccuWeather, aplikasi ini dapat memberikan informasi kondisi cuaca di lingkungan pengguna secara lebih spesifik.
Aplikasi Weather Underground ini diklaim merupakan aplikasi cuaca terbaik untuk prakiraan lokal.
Hal ini karena, Weather Underground menggabungkan kekuatan National Weather Service dan pelaporan lokal secara real-time dengan lebih dari 250.000 stasiun cuaca.
Selain itu, pengguna juga dapat mengatur nofifikasi jika terjadi cuaca buruk berdasarkan lokasi pengguna.
4. Dark Sky – Hyperlocal Weather
Aplikasi Dark Sky ini juga merupakan aplikasi ramalan cuaca yang terbaik dan memiliki radar, prakiraan cuaca, dan prakiraan suhu yang diklaim dapat memberikan kepuasaan kepada para penggunanya serta akurat dalam memprediksikan cuaca saat itu.
5. Carrot Weather
Kekurangan dari aplikasi cuaca yang satu ini adalah hanya tersedia di perangkat iOS saja dan berbeda dengan aplikasi ramalan cuaca lainnya.
Secara garis besar memiliki fitur yang sama yaitu dapat melihat kondisi cuaca, ternyata aplikasi ini memiliki kolom deksripsi dan prediksi seperti tanda – tanda, atau gejala yang akan timbul sebelum cuaca buruk terjadi.
Itulah ke – 5 aplikasi ramalan cuaca yang dapat kamu unduh di smartphone kamu guna untuk mengetahui kondisi cuaca agar kamu bisa mengantisipasi datangnya hujan dan beraktivitas dengan nyaman. Semoga bermanfaat ya !