5 Karakter Jahat Paling Menyedihkan Di My Hero Academia

R Setiawan

5 Karakter Jahat Paling Menyedihkan Di My Hero Academia

Terkadang dalam sebuah serial , penjahat selalu digambarkan kuat dan mampu menandingi kekuatan pahlawan yang ada didalam anime tersebut. Alih-alih menciptakan seluruh karakter jahat menjadi kuat, dalam terdapat penjahat yang malah mengundang simpati daripada ketakutan. Penasaran siapa saja mereka? Berikut daftar Karakter Jahat paling menyedihkan di .

Gentle Criminal

5 Karakter Jahat Paling Menyedihkan Di My Hero Academia

Alih-alih menyebar ketakutan dan kebencian, justru Gentle Criminal banyak disukai oleh penonton My Hero Academia. Gente Criminal memiliki karakter yang lembut dan tingkahnya pun sedikit lucu. Banyak penggemar yang menilai bahwa Gentle Criminal lebih terlihat sebagai penjahat yang baik dibandingkan penjahat yang menimbulkan kerusakan.

Berbeda dengan penjahat lainnya yang ingin menguasai dunia, Gentle Criminal melakukan kejahatan kecil hanya untuk mencari perhatian orang lain, karena sejak dulu dia hanyalah seorang yang gagal bahkan gagal dalam menjadi pahlawan. Gentle Criminal yang hampir tidak melawan orang lain selain Midoriya Izuku, nampaknya membuat ia menjadi salah satu penjahat paling menyedihkan.

 

La Brava

5 Karakter Jahat Paling Menyedihkan Di My Hero Academia

Jika melihat masa lalu dari La Brava, tentu kisahnya akan mengundang simpati, karena penjahat butuh lebih dari itu untuk menjadi penjahat yang kejam. Hampir semua kejahatannya merupakan kejahatan kecil, seperti meretas, membantu Gentle Criminal, bahkan ia melakukan kejahatan hanya karena La Brava menyukai Gentle Criminal.

La Brava dan Gentle Criminal hampir tidak menyerang siapapun, karena kejahatan mereka hanya untuk mengundang perhatian banyak orang saja.

 

Mustard

5 Karakter Jahat Paling Menyedihkan Di My Hero Academia

Mustard adalah salah satu anggota dari kelompok persatuan penjahat, meskipun begitu banyak penonton yang melupakannya. Karena Mustard hanya tampil sebentar disalah satu episode, setelah itu dia dikalahkan Tetsutetsu dan Kendo dengan mudahnya.

 

Sludge Villain

5 Karakter Jahat Paling Menyedihkan Di My Hero Academia

Sludge Villain merupakan penjahat pertama yang harus dihadapi oleh Midoriya dan menjadi batu loncatan untuk Midoriya Izuku menjadi seorang pahlawan. Karena hanya tampil beberapa menit saja lalu hingga akhirnya dikalahkan oleh All Might, membuat Sludge Villain menjadi salah satu karakter jahat yang menyedihkan.

Pada episode awal, Sludge Villain terlihat menjadi sebuah ancaman yang besar, padahal ia hanya seorang pencuri kecil yang menginginkan tubuh seseorang. Bahkan tak ada kerusakan apapun yang disebabkan olehnya, sebagian kerusakan sekitar hanya disebabkan oleh Bakugo yang mencoba melawannya dengan ledakan.

 

Spinner

5 Karakter Jahat Paling Menyedihkan Di My Hero Academia

Spinner ditampilkan sebagai anggota dari Persatuan Penjahat yang bergabung memegang keyakinan pada ideologi Stain. Spinner menjadi penjahat karena ia yakin bahwa yang dilakukan Stain itu benar, namun ia merasa bahwa Persatuan Penjahat tak sejalan dengan Stain maupun dirinya.

[zombify_post]

Follow Digstraksi di Google News

Baca Juga

Rekomendasi