5 Kpop Idol Yang Berhasil Debut di Usia 15 Tahun, Siapa Saja Mereka ? Yuk Intip !

Rendy Ng

5 Kpop Idol Yang Berhasil Debut di Usia 15 Tahun, Siapa Saja Mereka ? Yuk Intip !

Bagi setiap idol pendatang baru di dunia industri hiburan Korea, mereka harus melewati tahap debut untuk bisa menjadi sang idola.

Yang dimana pada tahap tersebut mereka harus menampilkan kemampuannya kepada publik untuk pertama kalinya. Bisa dikatakan pada tahap ini merupakan langkah awal dan penting agar bisa menjadi seorang artis atau .

Karena pada tahap ini calon artis atau idol harus dituntut mampu membangun citra positif tentang dirinya serta bisa menarik hati semua orang.

Jika sudah memiliki citra positif, maka tidak akan sulit bagi para artis dan idol untuk memiliki banyak penggemar.

Selain itu, untuk bisa masuk sampai ke tahap debut, seorang artis atau idol harus melewati berbagai macam pelatihan yang dilakukan oleh agensi yang merekrut mereka.

Untuk bisa menjadi seorang artis atau idol bisa saja membutuhkan waktu hingga bertahun – tahun lamanya tergantung dari kemampuan dan bakat yang dimiliki calon artis dan idol tersebut.

Tapi, tahukah kamu ada 5 idol kpop yang pada usia 15 tahun sudah memulai debut mereka sebagai artis dan idol kpop ? Siapa saja ? Yuk simak berikut ini.

1. Seungri – BIG BANG

5 Kpop Idol Yang Berhasil Debut di Usia 15 Tahun, Siapa Saja Mereka ? Yuk Intip !

Seungri merupakan anggota paling muda di antara anggota – anggota lainnya di grup BIG BANG. Pria kelahiran 12 Desember 1990 ini mendapat julukan sebagai maknae atau orang termuda karena dia telah memulai debutnya saat berumur 15 tahun.

Sebelum resmi debut, Seungri pernah tampil dalam acara reality show yaitu Let’s Cokeplay: Mnet Battle Shinhwa yang dimana dalam acara tersebut dia harus bersaing dengan kontestan lain untuk terpilih menjadi anggota Shinhwa generasi kedua.

Tetapi sayangnya Seungri harus tereliminasi dari acara tersebut. Dan dia akhirnya mengikuti audisi yang diadakan oleh YG Entertainment dan dia berhasil masuk dan menjadi salah satu anggota dari grup idol bernama BIG BANG.

2. Suzy

5 Kpop Idol Yang Berhasil Debut di Usia 15 Tahun, Siapa Saja Mereka ? Yuk Intip !

Bae Suzy atau yang biasa dipanggil Suzy ini memulai debutnya bersama grup idol bernama Miss A di tahun 2010. Suzy debut bersama Miss A beberapa bulan sebelum ulang tahunnya yang ke 16 tahun.

Namun, sebelum dia bergabung bersama JYP Entertainment dan Miss A, Suzy pernah mengikuti audisi Superstar K di Mnet. Tetapi sayangnya dia juga harus tereleminasi dan gagal untuk memulai karirnya di sana.

Walaupun begitu, ternyata bakat yang dimiliki Suzy ini mampu menarik perhatian Park Jin Young selaku CEO JYP Entertainment.

Dan hanya membutuhkan waktu 1 tahun untuk masa pelatihan suzy dan dia resmi debut sebagai anggota dari grup idol Miss A.

3. IU

5 Kpop Idol Yang Berhasil Debut di Usia 15 Tahun, Siapa Saja Mereka ? Yuk Intip !

Lee Ji Eun atau yang biasa dipanggil IU ini lahir di Seoul pada 16 Mei 1993. IU memulai debutnya di industri hiburan Korea saat berumur 15 tahun. Sebelum dia bergabung dengan LOEN Entertainment, IU juga sempat mengikuti berbagai macam audisi tetapi dia gagal.

Kerja kerasa IU selama ini ternyata tidak menghianati hasil, pada tahun 2008 dia memulai debutnya dengan menjadi penyanyi solo.

Selain itu, dia juga berhasil menyinari namanya dengan memerankan sebuah drama korea yang berjudul Dream High yang berperan sebagai Kim Pil Sook.

Setelah drama tersebut berakhir, namanya mulai banyak dikenal banyak orang.

4. Taemin – SHINee

5 Kpop Idol Yang Berhasil Debut di Usia 15 Tahun, Siapa Saja Mereka ? Yuk Intip !

Pria kelahiran 18 Juli 1993 ini debut ketika dia berusia 15 tahun. Taemin pertama kali bergabung dengan SM Entertainment ketika dia masih berusia 12 tahun.

Saat itu, dia mengikuti acara Open Weekend Audition Casting yang diadakan oleh agensi ternama SM Entertainment.

Dan ternyata, dia berhasil lolos dan menjadi seorang trainee di SM Entertainment. Setelah tiga tahun menjalani masa latihan, Taemin berhasil debut bersama grup idol yaitu SHINee pada 25 Mei 2008 di usianya yang ke 15 tahun.

5. Jungkook – BTS

5 Kpop Idol Yang Berhasil Debut di Usia 15 Tahun, Siapa Saja Mereka ? Yuk Intip !

Semua orang pasti mengetahui bahwa anggota termuda dari grup idol BTS adalah Jungkook. Sebelum dia resmi bergabung dengan BTS, Jungkook juga pernah mengikuti audisi Superstar K.

Tetapi sayangnya dia pun harus tereleminasi dan gagal untuk masuk ke babak final waktu itu. Namun, setelah itu dia mengikuti audisi pencarian bakat lainnya yang diadakan oleh agensi – agensi besar Korea seperti JYP, Cube, dan Woolim.

Dan akhirnya Jungkook berhasil debut dengan grup idol BTS pada Juni 2013 dan bergabung dengan Big Hit Entertainment.

Itulah ke – 5 idol kpop yang berhasil debut pada usia mereka yang ke 15 tahun. Memang banyak idol yang harus melewati suka duka untuk meraih mimpi mereka yaitu debut sebagai grup idol kpop.

Tetapi dari itu semua, mereka tidak pantang menyerah dan terus berusaha demi meraih mimpi mereka. Semoga bermanfaat ya !

Follow Digstraksi di Google News

Baca Juga

Rekomendasi