Memainkan sebuah game memang adalah hal yang sering dilakukan. Baik itu menghilangkan rasa jenuh, ingin memahami sebuah cerita, atau memang memiliki hobi bermain game. Dan untuk memainkan game, gamers biasanya memilih genre game apa yang disukai, seperti FPS, TPS, RTS, Puzzle, Action, Adventure, ataupun RPG.
Berbicara tentang game RPG, saat ini sudah sering sekali di kenal para gamer dengan sub genre dari RPG yang terkenal, yaitu JRPG. Sesuai namanya, JRPG memilki singkatan Japanese Role Playing Game atau bisa kita sebut game RPG yang berasal dari Jepang.
JRPG memiliki ciri khas yang berbeda dibanding game RPG buatan barat. Biasanya, JRPG menyajikan jalan cerita yang Heavy Narrative yaitu dimana kita akan memahami cerita sebuah game dari percakapan-percakapan para tokoh yang ada di game itu. Dan Hal yang paling menjadi ciri khas JRPG dibanding RPG lainnya yaitu style gambar yang sangat anime. Style gambar anime bukanlah hal yang biasa, stye gambar ini digunakan demi menarik para pembeli terutama para anime lovers yang saat ini bisa dibilang ada dimana-mana.
Nah! Kalau berbicara tentang JRPG, sudah pasti akan ada yang namanya game JRPG terbaik yang pernah ada. Nah kali ini saya akan membahas 5 game JRPG Terbaik yang pernah dibuat! Apa saja 5 game tersebut:
1. Suikoden
Berbicara tentang game JRPG lame, Suikoden 2 sangat lekat di ingatan para gamers sejak era Playstation 1. Suikoden 2 menitikberatkan cerita dengan basis genre milliter dengan latar belakang cerita yang di adaptasi dari mitologi sekaligus sejarah China.
Di sini, kalian akan bermain dengan 108 karakter yang tersedia di game demi mengalahkan jendral jahat yang haus darah. Tentunya, akan ada banyak pilihan player yang bisa pilih sesuai party yang apa dan yang bagaimana bisa membuat nyaman gamer itu sendiri.
2. Final Fantasy XV
Membicarakan JRPG sudah pasti seri Final Fantasy tidak luput dari artikel ini. Final fantasy memiliki banyak seri, tapi saya sendiri memilih Final Fantasy XV karena memiliki cerita serta grafis yang kekinian.
Player sendiri akan bermain sebagai seorang pangeran yang bernama Noctis demi merebut kembali tahta kerajaannya sekaligus menyelamatakan seorang wanita yang akan menjadi pasangannya di masa depan.
3. Persona 5
Sebuah judul JRPG yang sering sekali terdengar dan sampai sekarang ini masih ramai dibicarakan. Persona adalah sebuah judul JRPG yang sudah berlayar lama sejak era Playstation 1. Kali ini, Persona 5 adalah sebagai bintangnya.
Menyajikan cerita yang dalam denga penuh dengan nilai-nilai kehidupan, Persona 5 akan membawa player menjadi seorang Silent Protagonis yang merupakan anggota Phanton Thief, dimana anggotanya masing-masing memiliki kekuatan yang disebut Persona untuk mengambil hati manusia yang terkutuk sekaligus mengubahnya.
4. Fire Emblem: Three Houses
Sebuah game JRPG yang mungkin jarang terdengar di telinga kita namun memliki fakta, bahwa, game ini sudah berjalan lebih dari 30 tahun. Yang artinya game ini tidak bisa diremehkan. Dari banyaknya seri game Fire Emblem, Fire Emblem: Three Houses-lah yang menjadi primadona seri ini.
Menyajikan lore’s yang sangat panjang, player akan dibawa menjadi seorang tentara bayaran yang nantinya akan bekerja menjadi profesor disebuah sekolah, dimana sekolah itu memliki tiga murid yang merupakan pewaris masing-masing wilayah.
5. Chrono Trigger
Berbicara mahakarya JRPG, Chrono Trigger sudah pasti tidak bisa dilupakan. Meskipun masih memliki style gambar yang bisa dibilang belum modern, Chrono Trigger bisa dibilang menjadi pencetus mahakayra JRPG yang sangat fenomenal. Bagimana Tidak? Player sendiri akan berperan sebagai seorang laki-laki yang berusaha menyelematkan dunia bersama teman-temannya dengan memutar balikkan waktu, atau Time-Traveler.
Dengan judul-judul game diatas tadi bisa kita bilang bahwa JRPG memang menjadi pilihan genre yang Primadona bagi para gamers sejak dulu. Gimana dengan kalian? Apakah ada game JRPG yang menjadi pilihan terbaik kalian?