Kulit yang sehat dan cantik dapat membuat seorang wanita terlihat menakjubkan dan juga menarik, namun apakah kamu hanya dapat mendapatkan kulit yang cantik hanya dengan menggunakan produk yang dibeli dengan uang? Jika kamu berpikir seperti itu, maka kamu salah besar. Kamu juga dapat mendapatkan kulit yang sehat dan cantik, dengan menggunakan bahan – bahan rumahan seperti Kentang!
Mungkin kamu tidak tahu, bahwa kentang memiliki banyak manfaat tidak untukmu secara keseluruhan, tidak hanya untuk tubuhmu, tetapi juga untuk kulitmu. Kentang memiliki Vitamin C, Vitamin B complex, Zat Besi, Kalsium, Magnesium, dan Phosporus. Berikut adalah beberapa manfaat kecantikan yang bisa didapatkan dari kentang.
Mengurangi Kerutan
Jika kamu memiliki kerutan baik di dahi ataupun di pipi kamu, kamu dapat membuat masker dari kentang. Dengan menggunakan potongan kentang yang dapat ditempelkan di wajahmu ataupun menggunakan jus kentang yang dapat dibuat dengan memblender kentang. Selain menghilangkan kerutan menggunakan masker kentang dapat membuat wajahmu menjadi lebih bersinar dan kulit mu menjadi lebih halus dan bersih.
Mengurangi noda hitam di wajah
Untuk mengurangi noda hitam di wajah, cara paling ampuh adalah dengan memotong kentang menjadi beberapa bagian dan gosokkan potongan tersebut ke bagian yang diinginkan selama 5 menit secara perlahan. Setelah itu bilas dengan air dingin.
Mengurangi kemerahan karena terbakar sinar matahari
Jika kamu adalah salah satu dari wanita langka yang suka berada di bawah sinar matahari. Kamu pastia akan sering terbakar sinar matahari. Untuk mengatasi kulit kemerahan karena terbakar sinar matahari kamu dapat memotong kentang menjadi beberapa potongan. Kemudian dinginkan di kulkas. Setelah itu gosokkan potongan tersebut di area yang terbakar sinar matahari. Lakukan 3x dalam sehari dan anda akan melihat perubahannya.
Mengatasi kulit kering
Kulit kering adalah kulit yang cukup mengganggu. Namun kentang dapat digunakan untuk mengatasi kulit kering. cukup campurkan kentang yang sudah di blender kasar dan yogurt. Gunakan campuran yang sudah di buat di kulit wajahmu selama 20 menit dan bilas sampai habis. Campuran dari Vitamin C dan B kompleks serta antioksidan dari yogurt akan mengatasi kulit kering mu.
Mengurangi lingkaran hitam di bawah mata
Kebanyakan dari kita sering sekali berada di depan komputer atau tidak bisa tidur di malam hari, sehingga membuat lingkaran hitam di bawah mata menjadi semakin parah. Tidak hanya itu lingkaran hitam dapat membuat kulit terlihat lebih tua. Untuk mengurangi lingkaran hitam di wajahmu, pakailah jus kentang yang dapat dibuat dengan memblender kentang. Lalu oleskan di wajahmu dengan menggunakan kapas. Ini akan mengurangi lingkaran hitam di wajahmu sekaligus membuat wajahmu lebih halus dan berkilau.