Dari kehebohan paket Mcd >< BTS ternyata mampu menunjukkan bahwa anak-anak muda Indonesia sangat kreatif. Betapa tidak? Karena pembeli paket McDonalds >< BTS mampu mengubah kemasan makanan dari biasa menjadi luar biasa!
Apa yang kamu lakukan sesudah membeli makanan? Pasti lebih sering langsung dibuang kan? Akan tetapi hal itu tidak berlaku kepada penggemar BTS yang membeli paket makanan siap saji di resto McD.
Karena mereka justru mengubah kemasan menjadi berbagai item yang keren.
Apa saja ide-ide menarik mereka? Ini dia!
1. Membuat Gantungan Kunci
Salah satu ide kreatif yang bisa kamu temukan adalah mengubah potongan kemasan menjadi gantungan kunci.
Gantungan kunci adalah perkakas praktis dan dapat digunakan kapan saja.
Fungsi utamanya memang untuk menggantungkan kunci agar tidak terlepas. Selain itu berfungsi juga sebagai oleh-oleh atau sekedar dijadikan hiasan.
Untuk membuatnya juga cukup mudah. Kamu hanya perlu mengguntingnya menjadi ukuran yang kamu inginkan, lalu kamu laminating.
Setelah itu bisa kamu lubangi menggunakan pembolong kertas, lalu masukkan rantai gantungan kuncinya.
There! Souvenir BTS sudah kamu miliki! Hmmm…. Kepikiran buat jadiin kreasi ini bisnis keren gak sih?
2. Mengubah Kemasan Menjadi Tempat ATK
Hal berikutnya adalah mengubah wadah kemasan menjadi tempat menyimpan alat tulis. Karena semua orang pasti memiliki pulpen dan alat tulis lainnya. Sehingga ide ini menjadi sebuah ide yang sederhana namun sangat bermanfaat.
Untuk mengubah kemasan makanan menjadi tempat menyimpan alat tulis juga cukup mudah.
Kamu cukup mencuci bersih kemasan bekas pakai tersebut. Kemudian kamu bisa menggunakan cup yang sebelumnya digunakan untuk menyimpan air minum menjadi wadah penyimpanan ATK.
Atau jika kamu masih ingin berkreasi lebih banyak kamu juga bisa mengubahnya menjadi wadah ATK yang tergantung pada dinding.
Hal ini terungkap dari sebuah postingan akun media sosial yang membagikan hasil kreasinya.
Keren ya!
3. Diubah Menjadi Desain Tumblr
Ada lagi ide kreatif berikutnya. Salah satunya adalah dengan menjadikan potongan kemasan menjadi desain tumbler.
Ide ini sangat unik karena mampu mengubah desain tumblr yang polos menjadi memiliki motif BTS. Banyak tutorial yang tersedia di tiktok atau twitter yang bisa kamu tiru caranya.
Bayangkan kamu bisa membawa kemana saja tumblr dengan desain BTS! Pasti keren sekali dan kamu akan menjadi lebih pede tentunya!
Apalagi dengan gerakan pengurangan sampah plastik yang sekaran gini santer digaungkan. Dengan menggunakan tumblr maka kamu juga telah turut serta menjaga lingkungan.
Wah asyik sekali ya! Bukan saja kamu bisa berkreasi, tetapi kamu juga bisa terlibat di dalam pelestarian alam ini! Kereeen!
4. Dijadikan Hiasan Dinding
Kamu pernah melihat podcast Deddy Corbuzier? Jika pernah maka kamu pasti tahu hiasan yang tertempel pada dindingnya.
Mengapa tidak kamu adaptasi untuk mengubah kemasan paket Mcd >< BTS ini menjadi hiasan dinding yang lucu?
Kamu bisa menggantungkannya pada dinding kamar, ruang tamu atau sudut manapun yang kamu inginkan.
Kamu bisa menggunakan pigura jika tidak ingin terlalu repot menyiapkannya. Tetapi kamu juga bisa menempelkan kemasan itu di atas papan polos.
Setelah kamu tempelkan, kamu bisa menambahkan ornamen tali untuk menggantungkan hiasan dinding itu di sudut yang kamu inginkan.
5. Pembatas Buku
Apabila kamu penggila buku, kamu bisa mengubah kemasan menjadi pembatas buku yang menarik.
Banyak bagian kemasan yang dapat kamu pilih menjadi pembatas buku.
Contohnya saja kamu bisa menggunting bagian kemasan yang berwarna ungu lalu kamu laminating.
Setelah siap dipakai kamu bisa dengan mudah menyelipkannya pada halaman buku yang ingin kamu tandai.
Sangat menarik bukan! Kamu kini bisa membaca buku favoritmu menggunakan pembatas buku yang berdesain BTS.
6. Hiasan Casing Gadget
Gadget adalah benda yang kamu bawa kemanapun kamu pergi. Bayangkan kamu dapat memiliki gadget dengan ornamen BTS di atasnya. Tentunya sangat menarik sekali!
Kamu bisa mengkreasikan kemasan paket makanan menjadi hiasan casing gadget kamu.
Kamu cukup menyiapkan casing yang bening atau transparan.
Kemudian kamu potong kemasan mengikuti kontur gadget yang kamu miliki. Lalu kamu masukkan ke dalam casing transparan gadget kamu.
Pastikan ukurannya sudah pas ya. Lalu kamu pasang kembali deh gadget kamu ke dalam casing itu.
Kini kamu telah memiliki casing gadget dengan motif boyband paling hits di dunia.
Banyak ide-ide kreatif yang bisa dihasilkan hanya dari bahan sederhana. Apakah kamu salah satu yang ingin mengabadikan momen istimewa ini ke dalam kreasi kamu?
Jika ya, kira-kira kreasi apa yang akan kamu ciptakan? Silahkan komentar di bawah ya!
Selamat berkarya!