Simak berikut ini adalah 7 rekomendasi drama Korea terbaru yang akan tayang pada bulan November 2022 dan wajib kamu tonton.
Pastinya banyak dari kalian yang menunggu-nunggu drama Korea terbaru yang akan segera tayang pada bulan November 2022.
Nah, maka dari itu berikut ini 7 rekomendasi drama Korea terbaru yang tayang bulan November 2022 dan wajib untuk kamu tonton.
1. Revenge of Others
Rekomendasi drama Korea terbaru tayang bulan November yang pertama adalah drama Korea berjudul Revenge of Others.
Drama Korea Revenge of Others ini menceritakan tentang Ok Chan Mi dibintangi oleh Shin Ye Eun yang sedang sedang mencari kebenaran tentang kematian saudara kembarnya.
Sedangkan Park Solomon akan berperan sebagai Ji Soo Heon yang ingin membalas dendam kepada dunia karena Ia terjebak dalam kejadian yang mengejutkan dan tidak adil.
Ok Chan Mi merupakan seorang siswa SMA yang berusia 19 tahun dan merupakan mantan atlet tembak di sekolahnya.
Suatu hari saudara kembar Ok Chan Mi meninggal dan Ia berusaha untuk mengejar kebenaran terkait kematian saudara kembarnya tersebut.
Sedangkan Ji Soo Heon adalah seorang siswa yang tertutup dan kesepian yang membalas dendam atas nama teman-temannya untuk mendapatkan uang.
Walaupun awalnya Ok Chan Mi curiga terhadap Ji Soo Heon nama akhirnya Ia dan Ji Soo Heon bekerjasama dan saling membantu.
2. Behind Every Star
Rekomendasi drama Korea terbaru yang juga akan tayang pada bulan November 2022 adalah drama Korea berjudul Behind Every Star.
Behind Every Star merupakan sebuah drama yang menggambarkan tentang kehidupan pekerjaan di perusahaan menajemen hiburan besar di Korea.
Ma Tae O yang diperankan oleh Lee Seo Jin yang bekerja sebagai seorang manager profesional dan direktur umum di Method Entertainment.
Ma Teo O merupakan seorang yang cerdas dan lembut, namun pekerjaannya sebagai ahli strategi membuatnya bersedia melakukan trik untuk mencapai apa yang Ia inginkan.
Sedangkan Cheon Je In akan diperankan oleh Kwak Sun Young yang sudah bekerja sebagai manager selama 14 tahun.
Cheon Je In juga merupakan seorang yang sangat kompetitif dan gila kerja, Ia dan Ma Tae O sering bertengkar karena memiliki banyak sekali perbedaan pendapat.
Kim Joong Don akan diperankan oleh Seo Hyun Woo seseoran berhati lembut yang merupakan teman kerja Cheon Je In.
Terakhir ada So Hyun Joo yang akan diperankan oleh Joo Hyun Young merupakan seorang manajer pemula yang sering membuat masalah.
3. Reborn Rich
Rekomendasi drama Korea terbaru tayang bulan November 2022 yang selanjutnya adalah drama Korea berjudul Reborn Rich.
Drama Korea Reborn Rich ini mengisahkan tentang Yoon Hyun Woo yang diperankan oleh Song Jong Ki yang sudah bekerja selama 10 tahun untuk Soonyang Conglomerate.
Yoon Hyun Woo bekerja sebagai seseorang yang mengurus segala kebutuhan anggota keluarga yang menjalankan perusahaan.
Tetapi suatu hari Ia dituduh telah melakukan penggelapan dana oleh keluarga konglomerat tersebut.
Bahkan Ia juga dibunuh oleh putra bungsu dari keluarga konglomerat tersebut untuk menutupi kasus penggelapan.
Namun ternyata tanpa disadari Yoon Hyun Woo berada di dalam tubuh putra bungsu keluarga konglomerat tersebut.
Lalu akhirnya Yoon Hyun Woo memutuskan untuk melakukan balas dendam dan menjalankan perusahaan Soonyang Conglomerate.
4. Weak Hero : Class 1
Rekomendasi drama Korea terbaru yang akan tayang pada bulan November selanjutnya adalah drama berjudul Weak Hero : Class 1.
Weak Hero Class : 1 akan mengisahkan tentang Yeon Shi Eun yang diperankan oleh Park Ji Hoon.
Yeon Shi Eun merupakan seorang siswa yang teladan dan menempati peringkat pertama di sekolahnya.
Jika dilihat secara fisik Yeon Shi Eun merupakan seorang siswa laki-laki yang lemah.
Namun dengan menggunakan kecerdasan, peralatan, dan juga psikologinya Ia berusaha untuk berjuang melawan kekerasan yang terjadi di sekolahnya.
5. Please Send Me A Fan Letter
Rekomendasi drama Korea terbaru tayang bulan November 2022 yang selanjutnya adalah drama Korea berjudul Please Send Me A Fan Letter.
Drama Korea Please Send Me A Fan Letter ini mengisahkan tentang Han Gang Hee yang diperankan oleh Sooyoung.
Han Gang Hee merupakan seorang aktris populer yang sedang mengalami krisis karena surat dari penggemarnya.
Lalu sementara itu ada Bang Jung Seok yang diperankan oleh Yoon Park.
Bang Jung Seok merupakan seorang ayah tunggal yang berusaha membesarkan putrinya seorang diri.
Putrinya tersebut menderita penyakit leukimia dan memiliki sebuah keinginan sebelum Ia meninggal.
Sebagai seorang ayah Bang Jung Seok berusaha sebisa mungkin untuk mengabulkan keinginan putrinya tersebut.
6. Somebody
Rekomendasi drama Korea terbaru yang akan tayang pada bulan November 2022 adalah drama Korea berjudul Somebody.
Drama Korea Somebody ini mengisahkan tentang Sum yang diperankan oleh Kang Hae Lim.
Sum merupakan seseorang yang bekerja sebagai pengembang dari aplikasi penghubung sosial yang bernama Somebody.
Walaupun Ia kesulitan untuk berkomunikasi dengan orang lain, namun ia memiliki teman bernama Mok Won dan Ki Eun.
Ki Eun akan diperankan oleh Kim Soo Yeon yang bekerja sebagai seorang detektif.
Dan tiba-tiba kasus pembunuhan terjadi dan aplikasi Somebody ikut terseret dalam kasus tersebut.
Namun setelah itu seorang desainer arsitek bernama Yoon O muncul di depan Sum dan teman-temannya.
Yoon O merupakan pria yang menarik tetapi Ia terlihat seperti menyembunyikan sesuatu.
Sedangkan Ki Eun terus berusaha menyelidiki kasus pembunuhan tersebut dengan bantuan Mok Won.
7. Summer Strike
Rekomendasi drama Korea terbaru yang terakhir dan akan tayang bulan November selanjutnya adalah drama Korea berjudul Summer Strike.
Drama Summer Strike ini akan mengisahkan tentang Seolhyun yang berperan sebagai Lee Yeo Reum.
Lee Yeo Reum dicampakkan oleh pacarnya tak lama setelah ibu meninggal dalam sebuah kecelakaan.
Hal itu merupakan momen terberat dan terburuk yang terjadi dalam hidup Lee Yeo Reum.
Hingga akhirnya Lee Yeo Reum memutuskan untuk menjalani kehidupan yang benar-benar berbeda dari sebelumnya.
Ia akhirnya memutuskan untuk berhenti daei pekerjaannya dan pindah ke suatu desa terpencil.
Di desa terpencil tersebut Ia bertemu dengan An Dae Boom yang diperankan oleh Im Siwan.
An Dae Boom merupakan seorang pustakawan yang tidak pernah berbicara dengan orang-orang.
Namun ketika An Dae Boom berbicara Ia melakukannya dengan gagap, namun ternyata Dae Boom merasa nyaman berada di dekat Lee Yeo Reum.
Nah, itulah tadi 7 rekomendasi drama Korea terbaru yang akan segera tayang pada bulan November 2022.