Anime Pokemon merupakan salah satu dari sekian banyak karya dan produk perusahaan The Pokemon Company.
Sebagai informasi, perusahaan yang dalam Bahasa Jepang bertuliskan ” 株式会社ポケモン” itu telah berdiri sejak tahun 1998.
Perusahaan The Pokemon Company merupakan hasil kerjasama tiga perusahaan pemegang hak cipta waralaba Pokemon.
Tiga perusahaan tersebut adalah Nintendo, Game Freak, dan Creatures, yang mana ketiganya sama-sama merupakan perusahaan Jepang.
Tanggal Tayang dan Para Karakter Anime Pokemon yang Baru
Sebelumnya, telah ada kabar bahwa serial anime dari waralaba Pokemon terbaru ini akan tayang pada tanggal 14 April 2023.
Anime tentang pocket monster dan para pelatihnya ini akan tayang tiap hari Jumat, pukul 6:55 pagi waktu Jepang setempat.
Karakter-karakter seperti Fuecoco, Sprigatito, dan Quaxly yang tampil di video game Pokemen Scarlet dan Pokemon Violet akan tampil di serial anime ini.
Selain itu, akan tampil pula karakter Rayguaza yang merupakan Legendary Pokemon, dalam bentuk Shiny-nya.
Selain karakter-karakter yang sudah muncul “tampang”-nya, akan tampil juga karakter baru seperti Friede dan Captain Pikachu.
Friede merupakan seorang profesor Pokemon, dan Captain Pikachu merupakan partner dari si profesor tersebut.
Duo tersebut akan turut bertarung bersama dengan protagonis anime ini, Liko dan Roy. Tentang dua tokoh utama ini, telah ada ulasan sebelumnya di situs Digstraksi ini.
Para Pengisi Suara yang Terlibat
Berikut ini adalah daftar beberapa seyuu atau pengisi suara yang terlibat dalam pembuatan anime ini:
- Minori Suzuki sebagai Liko
- Yuka Terasaki sebagai Roy
- Taku Yashiro sebagai Friede
- Ikue Otani sebagai Captain Pikachu atau Kapten Pikachu
- Ayane Sakura sebagai Orio, tokoh yang menyukai hal-hal mekanis (dengan partner pokemon: Metagross)
- Kenta Miyake sebagai Murdock, tokoh yang pandai memasak (dengan partner pokemon: Iwanko/Rockruff)
- Kei Shindou sebagai Molly, tokoh spesialis medis (dengan partner pokemon: Lucky/Chansey)
- Ikkyuu Juku sebagai Randoh, tokoh yang kemungkinan adalah seorang nelayan
- Shun Horie sebagai Amejio, pemimpin Explorers, (dengan partner pokemon: Soublades/Ceruledge),
- Kohsuke Tanabe sebagai Jil, anggota Explorers (dengan partner pokemon: Sidon/Rhydon)
- Arisa Shida sebagai Konia, anggota Explorers (dengan partner pokemon: Golduck)
- Yoshino Aoyama sebagai Kurumin, seorang streamer populer
Berikut ini adalah video mengenai beberapa tokoh tersebut.