Belajar Tragedi Will Smith & Chris Rock di Piala Oscar 2022

Anshabiel

Belajar Tragedi Will Smith & Chris Rock di Piala Oscar 2022

Acara piala oscar yang diadakan tiap tahunnya selalu mengundang simpatisan yang hangat dari masyarakat.

Tidak terkecuali piala oscar yang digelar pada tahun 2022 ini di Los Angeles. Piala oscar 2022 ini, tidak hanya pemenang nominasi oscar yang menarik, namun adanya tragedi menanggapi lelucon yang dilantunkan .

Diketahui, chris rock sendiri yang kala itu berdiri menghibur audien dengan lelucon yang dibawanya.

Lelucon tersebut diketahui mengangkat nama Jada (istri will smith) yang menderita sakit Alopecia.

Lelucon tersebut berujung pada will smith yang tidak terima dan terbawa emosi dengan menaiki panggung dan menampar chris rock. 

Peristiwa piala oscar 2022 menjadi perbincangan hangat, namun sebelum sama sama menghakimi diantara keduanya, mari kita ambil beberapa pelajaran atas peristiwa “spontan” tersebut.

1. Etika Bercanda 

Bercanda merupakan sebuah sesuatu hal yang dilakukan dengan tujuan untuk menghibur masyarakat yang mendengar atau melihatnya.

Namun, perlu disadari bahwa ada beberapa etika yang harus diperhatikan dalam bercanda atau mengadakan lelucon yang akan dilontarkan.

Jangan sampai apa yang menurut kita suatu yang lucu, namun ternyata disisi lain justru melukai orang lain.

Dilansir dari MUI, beberapa etika dalam bercanda adalah dilarang membawa nama agama, tidak berbohong, jangan sengaja menyakiti orang lain, tidak melewati batas, tidak melakukan candaan atas orang yang tidak suka

2. Kekerasan bukan berarti jalan yang sempurna untuk sebuah solusi

Kekerasan bukan menjadi hal yang paling indah untuk dijadikan sebuah alasan menyelesaikan masalah.

Terkadang dengan melakukan sebuah kekerasan justru akan menambah masalah menjadi besar.

Disini, pentingnya mengontrol emosi dimanapun berada menjadi hal utama yang perlu dipelajari.

Terkadang saat seseorang melakukan sebuah kekerasan karena tidak mampu mengontrol emosinya (walaupun dirinya di posisi benar) akan terlihat sebagai seorang “penjahat” yang menjadi boomerang bagi dirinya.

Oleh karena itu, masih banyak solusi lain untuk menyelesaikan sebuah masalah secara elegan.

Dua hal tersebut menjadi sebuah pembelajaran yang dapat diambil berdasarkan tragedi di Piala Oscar 2022.

Walaupun pada akhirnya tragedi tersebut diakhiri dengan permohonan maaf Will Smith secara langsung kepada Chris Rock, namun tetap kita harus belajar banyak menyikapi segala keadaan dan menempatkan lelucon dan emosi sesuai dengan keadaan.

Follow Digstraksi di Google News

Baca Juga

Rekomendasi