Bocoran Dan Prediksi Produk Baru Apple Di Bulan Ini, Ada iPad 2022

Yusuf Bachtiar Efendi

Apple

Apple baru saja merilis iPhone 14 series dan Watch Series 8 di bulan September lalu. Tetapi Apple masih memiliki event penutup di tahun ini.

Kemungkinan Apple akan menghadirkan beberapa perangkat barunya di event bulan Oktober ini, seperti dilansir YouTube iTechLife pada Minggu,16 Oktober 2022.

Namun bocoran terbaru menunjukkan bahwa perilisan produk baru Apple di bulan Oktober ini tidak berlangsung sebagai event seperti sebelumnya, melainkan langsung melalui siaran pers atau online.

Namun, produk Apple apa saja yang akan muncul bulan ini. Berikut ini adalah bocorannya.

iPad

Bocoran Dan Prediksi Produk Baru Apple Di Bulan Ini, Ada iPad 2022

Pada September 2021, Apple merilis 2021 dengan layar 10,2 inci. Kemungkinan besar perusahaan Apple bakal memperkenalkan iPad 2022 bulan ini. Bocoran menunjukkan bahwa iPad 2022 tidak menggunakan fitur lamanya seperti tombol Home Button dan bezel tebal.

Namun, iPad 2022 diklaim bisa menggunakan jaringan 5G untuk pertama kalinya. Kemungkinan lainnya adalah hadirnya iPad Pro 2022. Pada April 2021, Apple merilis iPad Pro dengan layar 12,9 inci dan 11 inci. Ini berarti Apple mungkin bakal merilis iPad Pro barunya bulan ini.

IPad yang baru akan diluncurkan mungkin dengan hadirnya dengan pengisian wireless Magsafe, chipset M2, dan layar OLED.

Apple TV 4K

Bocoran Dan Prediksi Produk Baru Apple Di Bulan Ini, Ada iPad 2022

Apple terakhir kali meluncurkan Apple TV pada April 2021, bersama dengan iPad Pro baru. Apple diperkirakan akan merilis baru lagi bulan ini. Fitur streaming Apple TV 4K bakal mendukung video beresolusi 8K, prosesor yang lebih cepat, dan memori yang lebih besar, sehingga lebih cocok untuk streaming atau bermain game.

Mac dan MacBook Pro

Bocoran Dan Prediksi Produk Baru Apple Di Bulan Ini, Ada iPad 2022

Apple mengatakan Pro 2022 masih dalam proses pengembangan. Kemungkinan perangkat PC ini akan dirilis bulan ini juga bersamaan dengan iPad 2022, sedangkan Mac Pro sudah ada sejak 2019. Selain Mac Pro, kemungkinan besar Apple juga siap menghadirkan Mac Mini 2022.

Saat Mac Mini terakhir di rilis pada tahun 2020, itu adalah perangkat pc yang menggunakan prosesor M1. Ada kemungkinan bahwa Mac Mini 2022 akan menggunakan M2.

Namun menurut bocorannya, Mac Mini 2022 masih menggunakan desain lama seperti generasi sebelumnya. Rumor lainnya juga mengatakan kehadiran MacBook Pro 14 inci dan 16 inci akan ditenagai dengan chip M2.

Ini mengikuti jejak MacBook Pro 13 inci yang dirilis beberapa bulan lalu.

HomePod

Bocoran Dan Prediksi Produk Baru Apple Di Bulan Ini, Ada iPad 2022

 

Apple sempat berhenti menjual sejak Maret 2021. Namun rumor lain mengatakan bahwa speaker pintar ini akan kembali dari HomePod 2. Kehadiran perangkat ini akan bersaing dengan speaker pintar lain milik Amazon atau Google.

Follow Digstraksi di Google News

Baca Juga

Rekomendasi