Agenda BTS World Tour 2026-2027, Ini Jadwal Konsernya di Indonesia

Vira Annindya

Agenda BTS World Tour 2026-2027, Ini Jadwal Konsernya di Indonesia

Kabar gembira datang bagi ARMY di berbagai penjuru. Kini, BTS akhirnya mengumumkan agenda tur dunia terbaru untuk periode 2026–2027. Setelah jeda panjang, grup musik asal Korea Selatan ini siap kembali menyapa penggemar melalui konser megah bertajuk BTS World Tour.

BTS World Tour 2026–2027 Digadang-gadang Jadi Paling Spektakuler dalam Sejarah

Pada Rabu, 14 Januari 2026, BTS secara resmi merilis poster yang menampilkan daftar negara serta kota tujuan konser nantinya. Poster bernuansa merah dan putih tersebut sukses menyita perhatian penggemar.

Di dalamnya memuat jadwal lengkap perjalanan BTS selama hampir dua tahun ke depan. Rangkaian tur akan dibuka di Goyang, Korea Selatan. Konser perdana berlangsung pada 9, 11 dan 12 April 2026.

Kota Goyang terpilih sebagai titik awal sekaligus simbol kembalinya BTS ke panggung besar setelah masa rehat panjang.

Usai konser pembuka, perjalanan berlanjut ke Tokyo. RM dan kawan-kawan siap tampil di ibu kota Jepang tersebut pada 17 dan 18 April 2026.

Memasuki Mei 2026, BTS bertolak ke kawasan Amerika. Sejumlah kota besar masuk dalam list kunjungan. Sebut saja Tampa, El Paso, Mexico City, Stanford, hingga Las Vegas.

Kemudian, pada Juni 2026, BTS World Tour jeda sejenak dan para personil kembali ke Korea Selatan. Selanjutnya menggelar dua pertunjukan di Busan pada 12 dan 13 Juni.

Baru setelah itu, rangkaian acara berlanjut ke Eropa. Beberapa kota besar yang akan BTS sambangi antara lain Madrid, Brussels, London, Munich dan Paris.

Dari Benua Eropa, para member kembali melanjutkan perjalanan ke Amerika Utara dengan singgah di Toronto, Chicago, serta Los Angeles.

Tak sampai di sana, RM dan personil lain kembali melanjutkan agenda ke Amerika Selatan. Kota-kota seperti Lima, Santiago dan Buenos Aires siap jadi bagian dari rangkaian konser sebelum BTS bertolak ke wilayah Asia-Pasifik.

Tampil di Indonesia Desember 2026

Kabar yang paling dinanti oleh ARMY Tanah Air akhirnya terjawab. BTS akan menggelar konser di Jakarta pada 26–27 Desember 2026. Konser BTS ini dipromotori oleh iMe Indonesia dan menjadi salah satu acara musik terbesar di akhir tahun.

Sebelum tiba di Indonesia, para member kabarnya akan lebih dulu menyapa penggemar di Kaohsiung, Bangkok, Kuala Lumpur dan Singapura. Setelah acara di Jakarta selesai, tur dunia BTS akan ditutup dengan penampilan di Melbourne, Sydney, Hong Kong dan Manila.

Dalam pengumuman resminya, pihak BTS turut menyampaikan bahwa masih terbuka kemungkinan adanya penambahan jadwal. Termasuk untuk Jepang dan kawasan Timur Tengah. Hal ini semakin menambah antusiasme penggemar yang berharap BTS dapat menjangkau lebih banyak negara selama BTS World Tour 2026–2027 berlangsung.

Baca Juga

Rekomendasi