Zilong merupakan hero Mobile Legends yang memiliki tombak besar untuk menyerang atau kabur dari musuh. Salah satu hero ini masih sering digunakan sebagai Fighterr dalam Rank epic atau legend.
Hero ini juga digunakan sebagai role yang split push turret musuh karena dapat memberikan damage yang besar. Untuk membuat Zilong terlihat seperti mematikan, inilah build item Zilong 2022 yang bisa digunakan.
Build Item Zilong tersakit 2022
1. Warrior Boots
item ini akan menambahkan +22 Physical Defense untuk menangkal Physical Damage dari lawan. Item ini memiliki pasif yang dapat meningkatkan Physical Defense sebesar 5–25 poin setiap kali menerima Basic Attack.
2. Windtalker
Item ini akan menambah +40% Attack Speed, +20 Movement Speed, dan +10% Critical Chance. Item pasif ini akan menambahkan 3–5 detik basic attack yang dapat memantul mengenai lawan dan memberikan 150–362 magic damage.
3. Berserker’s Fury
Item ini akan menambah +65 Physical Attack, +40% Critical Damage, dan +25% Critical Chance. Selain itu, setiap Critical Hit yang dikeluarkan akan menambahkan Physical Attack sebesar 5% selama 2 detik.
4. Scarlet Phantom
Item ini akan meningkatkan Physical Lifesteal sebanyak +20% dengan pasif unik yang akan menambah 10% Physical Lifesteal tambahan jika HP berada di bawah 40%
5. Malefic Roar
Item ini dapat memberikan tambahan Physical PEN sebesar 35%, meningkatkan Physical Penetration sebesar 0.05% (hingga 20%) saat melawan musuh yang memiliki item dengan atribut Physical Defense.
6. Blade of Despair
Terakhir, item ini dapat menambah +160 Physical Attack dan +5% Movement Speed. Selain itu, jika lawan memiliki HP di bawah 50%, damage akan meningkat sebesar 25% selama 2 detik.