Cara Memilih Mesin Depot Air Minum. Ini Patokan Harganya

Digstraksi Official

Cara Memilih Mesin Depot Air Minum. Ini Patokan Harganya

Prospek Usaha Air Minum Isi Ulang semakin cerah. Seiring kebutuhan masyarakat terhadap yang sehat dan praktis, depot air minum kian tumbuh bahkan hingga pedesaan sekalipun. Apakah Anda ingin terjun ke bisnis ini dan siap serius menekuninya? Kami Aqualux Indonesia siap membantu Anda dengan beragam paket mesin depot air minum dalam berbagai harga yang dapat Anda jangkau.

Risiko Kecerobohan Dalam Memilih Mesin Depot Air Minum

Memilih mesin depot air minum tidak boleh sembarangan. Sebab urusannya dengan kesehatan konsumen. Selain itu, karena kecerobohan sebagian pelaku bisnis depot air minum ini, sekarang sebagian orang sudah menyuarakan bahwa minum air isi ulang lebih berbahaya. Hal itu tak lain karena kecerobohan dalam proses distribusi dan pengisian air ke galon dan kemasan.

Bermula dari mesin yang kurang tepat, inilah risiko yang Anda temui:

Kinerja tidak sempurna

Jika Anda membeli mesin yang salah, bisa saja kerjanya kurang maksimal. Mungkin saja karena keliru memilih distributor, Anda malah mendapat mesin air minum yang kurang memenuhi standar.

Air yang dihasilkan tidak sesuai standar

Karena mesinnya sudah tidak sesuai standar, maka air yang dihasilkan pun juga di bawah standar. Mungkin saja bau dan rasanya agak aneh. Yang paling parah jika ternyata air malah membahayakan kesehatan pelanggan.

Kerugian semakin nyata

Mungkin sebagian konsumen tidak melakukan komplain kepada Anda. Namun mereka mundur teratur dan beralih ke depot air minum lain. Kalau sudah demikian, maka depot air minum isi ulang Anda kian sepi. Akhirnya merugi karena tidak bisa balik modal.

Pemilik Depot air minum digugat konsumen

Risiko paling pahit akibat salah memilih mesin depot air minum adalah adanya konsumen yang menggugat ke ranah hukum. Misalnya karena air minum dari depot Anda ternyata mengakibatkan mereka sakit perut hingga muntaber.

Cara memilih Mesin Depot Air Minum berkualitas

Agar terhindar dari risiko di atas, maka memilih mesin depot air minum harus benar-benar teliti dan hati-hati. Jika Anda ingin mencari distributor mesin depot air minum isi ulang, perhatikan hal-hal berikut ini:

Pilih Distributor yang Terpercaya

Seiring kian banyaknya orang yang berminat membuka depot air minum, maka distributor depot air minum pun bermunculan. Baik mesin untuk depot air isi ulang biasa maupun air minum RO. Memilih yang terbaik dan terpercaya adalah hal yang harus Anda lakukan. Sebagian cirinya adalah

A. Jelas Profilnya

Profil perusahaan maupun profil distributor menjadi hal pertama yang harus diperhatikan. Ini penting supaya Anda tidak keliru memilih distributor abal-abal. Paling minimal perusahaan tersebut memiliki alamat yang bisa Anda datangi.

B. Pemberitaan positif

Pemberitaan positif tentang perusahaan tertentu bisa menjadi nilai tambah. Kalau bisa, pilihlah perusahaan distributor mesin depot air minum yang pernah masuk liputan media sebagai berita. Ingat, bukan sebagai pengiklan. Karena sebagian liputan ada yang merupakan berita berbayar alias pesanan dari pihak pengiklan.

C. Menyediakan Beragam paket

Selanjutnya teliti apakah distributor depot air minum melayani berbagai kalangan. Artinya tidak hanya menarget para pemilik modal besar. Sebab dengan begitu Anda yang modalnya terbatas masih punya kesempatan memulai bisnis air minum ini.

D. Memiliki Tim support

Distributor yang profesional biasanya memiliki tim khusus untuk keperluan pemasangan dan servis mesin. Tim support ini yang akan membantu Anda dalam pemasangan dan perakitan mesin depot air minum di lokasi Anda. Membeli mesin tanpa dukungan tim khusus mungkin lebih murah, namun Anda repot merakit dan memasang sendiri.

E. Memberikan Layanan Cek Kualitas Air

Ini yang paling penting. Seiring waktu, bisa saja ada masalah dengan mesin yang Anda beli. Akhirnya kualitas air menjadi menurun dan kurang baik dikonsumsi. Untuk mengecek rutin ke laboratorium butuh waktu dan biaya. Distributor mesin depot air minum isi ulang yang layak Anda pertimbangkan adalah yang memiliki layanan kendali mutu. Mau mengecek secara berkala air hasil produksi mesin yang dibeli mitranya.

Perhatikan Spesifikasi

Selanjutnya perhatikan spesifikasi mesin depot air minum yang ditawarkan. Seperti yang kami sampaikan sebelumnya, pilih distributor yang menyediakan beragam paket mesin dalam berbagai harga. Sehingga Anda bisa menyesuaikan dengan modal Anda.

Pilih Paket sesuai bujet

Terakhir, tinggal Anda pilih spesifikasi dan paket yang pas dengan modal Anda. Dengan ketekunan dan ketelitian mengatur keuangan, maka diharapkan kedepannya Anda bisa meningkatkan level untuk membeli mesin yang lebih besar lagi.

Aqualux Indonesia, Distributor Mesin Depot Air Minum Isi Ulang Terbaik Untuk Anda

Kini Anda tidak perlu bingung menentukan distributor mana yang Anda pilih untuk menyediakan mesin depot air minum isi ulang. Kami jual mesin depot air minum dengan beragam paket sesuai kebutuhan Anda. Bermitra dengan kami beragam keunggulan akan Anda temukan.

Perusahaan yang Telah Berkiprah Lama

Berbagai kriteria di atas mampu kami penuhi, sehingga mitra kami kian berkembang ke penjuru Indonesia. Berdiri sejak 2011, PT AQUALUX DUSPHA INDONESIA sebagai pemilik merek Aqualux Indonesia semakin mengukuhkan diri sebagai salah satu distributor mesin depot air minum isi ulang terbesar di Indonesia. Bahkan profil kami bisa Anda temukan di beberapa media besar.

Memiliki Jaringan Cabang yang Luas

Jaringan cabang Aqualux tersebar dari Jawa Tengah sebagai pusatnya, Jawa Timur, hingga Banten dan Jawa Barat. Bagi Anda di sekitaran Jakarta, bisa menemukan distributor depot air minum di Bekasi sebagai cabang Aqualux.

Dengan cabang yang tersebar ini kami siap membantu mitra baru untuk mengembangkan bisnis depot air minum. Meskipun cabang-cabang kami masih di Pulau Jawa, namun kami pun melayani pemesanan dari seluruh pelosok Indonesia, bahkan mancanegara.

Memberikan Layanan Cek Laboratorium Gratis

Anda mencari distributor depot air minum terpercaya yang memberikan layanan gratis cek laboratorium? Aqualux bisa membantu Anda. Kami memberikan dukungan ini semata agar kualitas air yang diproduksi para mitra bisa tetap dipercaya para konsumen.

Menyediakan Beragam paket Depot Air minum

Bicara patokan harga mesin depot air minum tentu berbeda di setiap distributor. Semua tergantung spesifikasi dan jenis peralatan yang disediakan. Di Aqualux, patokan harga mesin depot air minum dimulai dari kisaran Rp14 juta hingga Rp125 juta. Silakan cek katalog kami untuk lebih rincinya.

Garansi Hingga 5 Tahun

Cukup lama, bukan. Mesin depot air minum yang kami pasarkan memiliki garansi dari 1 tahun, hingga 5 tahun. Jaminan 1 tahun berlaku untuk paket Rp14 juta hingga Rp25 juta. Lebih dari itu maka mesin yang kami jual bergaransi 5 tahun.

Dengan berbagai pertimbangan di atas, kini Anda tak perlu ragu dalam memilih mesin depot air minum. Bergabunglah bersama Aqualux dan temukan kemudahan meraih sukses bersama kami.

Follow Digstraksi di Google News

Baca Juga

Rekomendasi