Netflix baru saja mengumumkan bahwa film Uprising akan tayang perdana pada 11 Oktober 2024 dan telah merilis poster perdana untuk film tersebut.
Uprising berlatar belakang era kacau akibat invasi Jepang ke Korea dan mengisahkan perjalanan Jong Ryeo (Park Jeong Min), putra dari keluarga militer paling berkuasa di Joseon, dan pelayannya, Cheon Young (Kang Dong Won), yang setelah tumbuh bersama di masa-masa kacau tersebut, kini bertemu lagi sebagai musuh.
Film ini terpilih sebagai film pembuka di Festival Film Internasional Busan ke-29, sebuah kehormatan yang menambah ekspektasi tinggi terhadap film ini.
Jeong Han Seok, seorang programmer film Korea, menggambarkan Uprising sebagai “epik sejarah yang canggih dan kuat yang menampilkan kualitas terbaik di semua dimensi.”
Sinopsis Uprising
Dalam Uprising, Kang Dong Won berperan sebagai Cheon Young, seorang pria dengan status rendah namun memiliki keahlian pedang yang luar biasa, sementara Park Jeong Min memerankan Jong Ryeo, satu-satunya putra dari keluarga militer elit Joseon.
Kim Shin Rok juga akan tampil sebagai Beom Dong, anggota Angkatan Keadilan (rakyat biasa yang mengangkat senjata melawan penjajah) dengan tekad yang tak tergoyahkan dalam menghadapi segala kesulitan.
Jin Seon Kyu berperan sebagai Kim Ja Ryung, pemimpin Angkatan Keadilan yang berasal dari kalangan bangsawan dan memimpin rakyatnya di tengah kekacauan.
Jung Sung Il memerankan Genshin, pelopor kejam dari tentara Jepang, sementara Cha Seung Won berperan sebagai Raja Seon Jo, penguasa yang meninggalkan rakyatnya dan melarikan diri di masa-masa sulit.
Dengan jajaran pemain yang mengesankan dan latar cerita yang kuat, Uprising menjanjikan sebuah pengalaman sinematik yang memukau dan penuh emosi. Jangan lewatkan penayangan perdana film ini di Netflix pada 11 Oktober mendatang yang tentunya akan kami Digstraksi rangkum!
Selagi menunggu film ini, tonton drakor lain yang kami berikan seperti Love Next Door, Cinderella at 2AM dan masih banyak lagi!