Kegiatan go green atau gerakan peduli lingkungan adalah salah satu kegiatan manusia yang merawat bumi yang sudah begitu tua.
Kamu pasti sudah tau, kalau bumi sudah mengalami global warming atau pemansan global akibat perubahan iklim, akibat rumah kaca.

Hal ini sangat berdampak buruk bagi kondisi bumi dan makhluk hidup di dalamnya, termasuk manusia.
Nah, dengan adanya kegiatan ini, tujuannya adalah membuat masyarakat mulai tergerak untuk melakukan hal-hal yang dapat mengurangi terjadinya pemanasanan global, sekaligus kembali menjadi kelestarian lingkungan.
Salah satu untuk melestarikan lingkungan dengan menanam pohon kembali, beri ancaman terhadap penebangan liar, dan jangan buang sampah sembarangan atau ke dalam sungai.
pencemaran lingkungan akan berdampak ke manusia dan makhluk lainnya contohnya apabila terjadi penebangan hutan secara besar-besaran maka akan mengakibatkan longsor dan banjir yang akan dialami oleh manusia.

Kesadaran dan kepedulian terhadap alam akan mengujudkan kebahagian, kesejahteraan dan kita akan mampu memberikan dampak positif terhadap keberlangsungan kondisi bumi untuk masa depan yang akan datang.
Gerakan Go Green mendorong masyarakat untuk memerhatikan kelestarian lingkungan melalui banyak cara, mulai dari menghentikan penggunaan kantong plastik, tidak menggunakan kendaraan berbahan bakar minyak bumi, hingga menanam seribu pohon.