Setelah sukses dengan serial Squid Game, kini Netflix kembali menghadirkan serial originalnya dengan judul Hellbound. Mengikuti jejak Squid Game, Hellbound juga mampu menduduki peringkat teratas dalam serial original Netflix dan bahkan telah melampaui kesuksesan Squid Game hanya melalui tayangan episode perdananya. Episode pertama Hellbound telah tayang pada 19 November 2021 lalu. Hellbound akan memiliki episode sebanyak 6 episode dengan durasi sekitar 50 menit per episode.
Dikutip dari berbagai sumber, dengan hanya membutuhkan waktu sehari setelah perilisan episode pertamanya, Hellbound berhasil menduduki peringkat pertama di lebih dari 20 negara dari 83 negara yang menyediakan layanan streaming Netflix. Bahkan, Hellbound juga berhasil menempati peringkat atas di Netflix Amerika.
Dibintangi oleh aktor dan aktris ternama, seperti Yoo Ah In, Park Jung Min, Kim Hyun Joo, dan Won Ji Ah, serial drama bergenre thriller dan fantasi, Hellbound, bercerita tentang adanya agama atau sekte baru bernama Saejinrihwe yang muncul di tengah kekacauan saat manusia menghadapi utusan dari neraka. Sekte tersebut diketuai oleh Jung Jin Soo yang diperankan oleh Yoo Ah In. Dalam serial Hellbound tersebut, Yoo Ah In digambarkan memiliki karakter yang karismatik sekaligus misterius.
Park Jung Min dan Won Ji Ah diceritakan sebagai pasangan suami istri. Park Jung Min berperan sebagai Bae Young Jae yang bekerja sebagai produser acara dokumenter di sebuah stasiun televisi, sedangkan Won Ji Ah berperan sebagai Song So Hyun, ibu rumah tangga yang berusaha melindungi putranya ketika suaminya mulai terlibat dalam sekte atu ajaran yang menyeramkan tersebut. Kim Hyun Joo berperan sebagai Min Hye Jin, seorang pengacara yang mencoba melawan ajaran sekte Saejinrihwe yang diketuai oleh Yoo Ah In tersebut.
Serial Hellbound ini disutradarai oleh Yeon Sang Ho yang juga pernah menjadi sutradara untuk film The King of Pigs (2011), The Fake (2013), Train to Busan (2016), Psychokinesis (2018), dan Peninsula (2020, sekuel Train to Busan). Selain sebagai sutradara, Yeon Sang Ho ternyata juga ikut menulis skenario dan penulis Hellbound versi webtoonnya. Hellbound merupakan serial drama yang diadaptasi dari Webtoon dengan judul sama yang ditulis oleh Yeon Sang Ho dan ilustrator Choi Gyu Seok.
Selain menjadi serial original Netflix, Hellbound ternyata juga pernah ditampilkan di beberapa festival. Bahkan Hellbound digadang-gadang menjadi serial drama Korea pertama yang berhasil tayang di Toronto International Film Festival (TIFF) 2021. Penayangannya dalam festival TIIF tersebut, Hellbound mendapatkan respons yang cukup baik dari masyarakat. Selain TIFF, Hellbound juga pernah ditayangkan di Festival Film Intenasional Busan pada September 2021 lalu. Hellbound juga tayang di Festival Film London (BFI) pada September 2021.
Melihat keseruan dan kesuksesan di episode awal, membuat masyarakat atau netizen sudah mulai mengharapkan untuk season kedua. Namun, hingga saat ini belum ada pembicaraan mengenai musim berikutnya untuk serial drama Hellbound ini.
Bagi kamu pencinta serial drama atau tontonan yang menegangkan seperti bergenre horor atau thriller, Hellbound ini sangat cocok dimasukkan dalam daftar watch list kamu untuk akhir tahun ini.