Memasuki bulan Februari 2021 ini para kpopers disajikan dengan berbagai macam drama Korea yang seru. Apalagi drama Korea terbaru ini memang menyajikan kisah yang berbeda-beda dan ada pula drama Korea yang menyajikan kisah yang unik banget. Jangan salah, pandemi tidak menghalangi Korea Selatan untuk memberikan tayangan drama Korea yang unik.
Apalagi bagi para penggemar yang tiada bosannya menonton drama Korea maka jangan sampai ketinggalan ya. Karena sayang banget kalau sampai ketinggalan drama Korea yang seru ini. Apalagi drama ini memang tayang di stasiun televisi yang berbeda-beda. Pastinya sekarang sudah penasaran, kan? Apa saja sih drama Koreanya?
Love Scene Number
Kali ini ada Love Scene Number yang merupakan drama Korea yang sudah tayang sejak 1 Februari 2021 lalu. Drama Korea terbaru ini diproduksi langsung oleh MBC Drama Now yang menceritakan tentang 4 wanita yang mengalami percintaan. Disana ada Doo Ah (Kim Bo Ra) yang merupakan mahasiswi yang terlibat poliamori dengan 3 orang pria.
Dan ada pula Ha Ram (Shim Eun Woo) selaku guru sekolah yang hilang dari pernikahannya. Ban Ya (Ryu Hwayoung) selaku instruktur di universitas. Dan Chung Kyung (Park Jin Hee) yang merupakan desaineer furnitur yang menemukan kalau suaminya itu selingkuh. Love Scene Number memiliki 8 Episode yang akan tayang setiap senin di MBC.
L.U.C.A: The Beginning
Sama-sama rilis tanggal 1 Februari 2021, maka drama ini merupakan kisah misterius. Ji-O (Kim Rae Won) yang memiliki kekuatan dan rahasia. Bahkan Ji-O tak tahu kalau ada sosok misterius yang selalu mengejar dirinya. Lalu Goo-Reum (Lee Da Hee) yang merupakan seorang detektif yang mencari petunjuk terkait kehilangan orangtuanya. Tayang setiap senin dan selasa di VIU dan tvN.
Miss Monte Cristo
Kisah ini bermula Go Eun-Zo (Lee So-Yeon), seorang desainer yang ingin membuat orang lain bahagia tapi dia justru dikhianati oleh temannya. Dan Go Eun-Zo bertekad akan membalaskan dendamnya. Mau tahu kisah selanjutnya? Kalau mau menonton bisa tonton di stasiun televisi KBS 2. Mulai hari senin sampai dengan jumat ya tayang sejak 15 Februari 2021.
River Where The Moon Rises
Drama ini juga tayang pada 15 Februari 2021 silam, yang diadaptasi oleh dongeng asal Korea bernama On Dal. Kisahnya bermula ketika Putri Pyong Gang (Kim So Hyun) asal dari Goguryeo. Kemudian Putri Pyong Gang menjadi seorang tentara dan berambisi menjadi Raja Goguryo. Tak lama Pyong Gang bertemu On Dal (Ji Soo). Drama ini tayang di Viu dan KBS 2.
Hello? Me?
Hello? Me? Merupakan salah satu kisah tentang Ban Ha Ni (Choi Gang Hee), wanita single usia 37 tahun yang bekerja temporer di salah satu kantor. Waktu itu, Ban Ha Ni yang berusia 17 tahun justru datang ke Ban Ha Ni di usia sekarang. Drama ini dibintangi oleh Choi Gang Hee dan Kim Young Kwang. Drama Hello? Me? Tayang di KBS2 serta Netflix pada 17 Februari 2021.
Sisyphus: The Myth
Kali ini ada pula Sisyphus: The Myth yang mengangkat cerita misteri. Bermula ketika Han Tae Sool (Cho Seung Woo) merupakan insinyur yang memberikan bantuan ke Kang Seo Hye (Park Shin Hye) dari masa depan. Bahkan antara Han Tae Sool dan Kang Seo Hye bekerja sama untuk memecahkan misteri tersebut. Drama ini akan tayang di JTBC serta Netflix mulai 17 Februari 2021.
Sebenarnya masih banyak lagi drama Korea yang belum tercantum disini, jangan lupa untuk selalu menonton drama Korea terbaru ya. Kalau penasaran seperti apa kisahnya, langsung saja nonton drama koreanya ya.