Saat ini, di industri musik tanah air telah bermunculan kembali beberapa grup musik atau yang juga dikenal dengan boygroup dan girlgroup. Salah satu di antaranya yang berhasil mencuri perhatian yaitu UN1TY. Boygroup ini debut pada tanggal 9 Desember 2019, terbentuk melalui program survival show 1ID Music yang dicetuskan oleh Famous All Stars (FAS) bersama Patrick Effendy. Kini UN1TY berada di bawah naungan agensi 1ID Entertainment.
Nama UN1TY sejatinya mengusung konsep “Unity in Diversity” yang dapat dimaknai seperti semboyan negara kita yakni Bhinneka Tunggal Ika, berbeda-beda tetapi tetap satu. Hal ini cukup mewakili keberagaman UN1TY sendiri yang terdiri atas delapan anggota dengan asal berbeda-beda, dari ujung barat sampai timur Indonesia. Kedelapan anggota tersebut ialah Fajri, Farhan, Fenly, Fiki, Gilang, Ricky, Shandy, dan Zweitson.
Hadir di tengah ramainya masyarakat yang menggandrungi boygroup asal Negeri Ginseng, UN1TY tidak serta-merta hanya berkiblat pada Korean Wave tersebut. UN1TY banyak menampilkan musik pop ringan yang easy listening ala musik pop Indonesia dengan lirik lagu dominan bahasa Indonesia. Selain itu, yang membedakan boygroup ini dengan grup asal Korea Selatan yaitu di UN1TY hanya ada dua posisi resmi, vocalis (Fajri, Fenly, Fiki, Ricky, Shandy, dan Zweitson) serta rapper (Farhan dan Gilang). UN1TY juga memiliki konsep center yang berbeda pada tiap single yang dikeluarkan. Dengan konsep tersebut, lagu yang dirilis pun menjadi lebih berwarna yang mencirikan karakter tiap center-nya sehingga menjadi daya tarik tersendiri.
Meskipun belum genap dua tahun debut, UN1TY tergolong grup musik yang cukup produktif di tengah pandemi. Sampai saat ini UN1TY telah merilis tujuh single dengan judul Coba Cintaku, Satu, Pangeran Tidur, Terbunuh Sepi, No Mellow!, Restu Waktu, dan Baby. Selain merilis single, UN1TY pun pernah bermain peran di sebuah series yang bertajuk Perfect Love. Boygroup ini juga sering terlibat project kolaborasi dengan musisi atau content creator lain seperti Aldy Maldini, Aulion, Misellia Ikwan, James Adam, Ria Ricis, Putri Delina, Eclat Story, Juicy Luicy, dan Luthfi Aulia beserta tim Cerita Pulang Sekolah. UN1TY juga aktif di sosial media seperti YouTube, Instagram, Tiktok, Twitter, dan VLive agar bisa lebih dekat dengan para penggemarnya, YouN1T.
Di samping produktif, kedelapan member UN1TY juga sangat multitalenta. Bakat menyanyi, menari, dan rapp tentu menjadi suatu hal yang wajib dikuasai. Kemudian, sebagaimana telah tertulis di atas, UN1TY pun cukup mumpuni dalam ber-acting. Lalu, membernya juga berbakat dalam menulis lagu. Terbukti dalam beberapa single yang telah dikeluarkan, nama UN1TY tercantum sebagai song writter. Pada project Cerita Pulang Sekolah, beberapa member juga tertulis sebagai choreographer. Selain itu, boygroup multitalenta ini juga pernah melakukan project cover di mana perform, record, shot, dan edit dilakukan secara mandiri oleh UN1TY.
Bermodalkan produktif, multitalenta, dan memiliki keunikan serta daya tariknya sendiri, UN1TY sangat layak untuk mendapatkan perhatian serta dukungan dari masyarakat luas. Yuk, kita apresiasi karya anak bangsa yang berkualitas!