Tanggal 27 Maret kemarin, Boku no Hero Academia alias My Hero Academia (selanjutnya akan disebut BnHA) baru saja menayangkan episode pertama untuk season ke-5 nya. Selain dari season ke-5, BnHA juga mengumumkan movie ke-3 nya yang berjudul “World Heroes Mission”.
Dari gambar diatas, secara garis besar bisa kita simpulkan bahwa ketiga siswa terbaik kelas 1 akan menjadi ‘trio’, setelah sebelumnya di movie 2, Deku dan Katsuki menjadi duo yang luar biasa dan berhasil mengalahkan penjahat bernama Nine yang memiliki lebih dari satu quirk.
Trailer resmi sudah dirilis melalui akun YouTube Anime TV pada 27 Maret kemarin, dan sudah ditonton 1 juta kali (hingga saya menulis ini). Sebuah berita yang luar biasa mengejutkan mengawali trailer movie ke 3 dari anime BnHA ini. Dan berita itu adalah…
Deku dikabarkan menjadi pelaku dari pembunuhan massal
Dalam trailer tersebut, Deku, Katsuki dan Shoto sedang berada dalam sebuah misi bersama Pahlawan Nomor 1, Endeavor, juga Pahlawan Nomor 2, Hawks, serta banyak lagi pro hero lainnya. Berdasarkan trailer, para fans beranggapan bahwa movie ini mungkin mengambil latar waktu ketika Deku, Katsuki dan Shoto magang di bawah agensi Endeavor (manga).
Dalam trailer, terdengar All Might mengatakan: (sesudah di translate)
Quirk.
Apakah itu berkat untuk umat manusia?
Ataukah kekuatan untuk mengakhiri dunia?All Might – BnHA Movie 3 Trailer
All Might juga mengatakan bahwa ia mengandalkan para hero masa depan. Yang kemudian Deku, Katsuki dan Shoto secara bergantian mengatakan bahwa mereka akan berusaha menghentikan kekacauan yang sedang terjadi. Kekacauan tersebut nampaknya berdampak tidak hanya di Jepang, tapi di seluruh dunia.
Belum ada detail jelas misi seperti apa yang akan dihadapi oleh trio 1-A ini. Meskipun begitu, nampaknya movie 3 akan membuat fans merasa sedikit kecewa, mungkin kesal, karena pemeran utama favorit menjadi tersangka untuk kasus pembunuhan massal.
Boku no Hero Academia Movie 3: World Heroes Mission akan tayang pada 6 Agustus 2021 di Jepang.
Belum ada berita apakah movie 3 akan tayang di bioskop Indonesia, jadi tahan diri kalian untuk bertanya ke sana-sini, apalagi sampai menyebarkan hoax dan prank bahwa BnHA movie 3 akan tayang di bioskop Indonesia. Tunggulah hingga ada berita resmi dari pihak bioskop sebelum menyebarkan berita.
Jika kalian tidak sabar menunggu movie 3, kalian bisa menonton dulu BnHA season 5 yang sudah tayang sejak 27 Maret. BnHA dijadwalkan tayang pada hari Sabtu jam 5.30 di Jepang dan kalian bisa menonton series ini secara online di beberapa platform resmi seperti iQIYI.
Selain belum adanya berita di Indonesia, dari pihak BnHA sendiri pun belum ada konfirmasi bahwa movie 3 akan ditayangkan secara internasional karena wabah Covid19 yang belum selesai ini.
Namun movie 3 ini pastinya juga salah satu film yang layak di tunggu di 2021!