Para pemain dari drama Arthdal Chronicles sempat berbagi pemikiran mereka dan memberikan ucapan terima kasih kepada pemirsa saat perpisahan setelah drama berakhir.
Drama Arthdal Chronicles ini menceritakan kisah para pahlawan yang menulis legenda mereka sendiri di tanah mitos Arth. Song joong ki sebagai Eun Sum lahir dengan nasib untuk membawa bencana ke Aseudal. Perjuangan ibunya Eun Sum untuk menyelamatkannya, Eun Sum mengalami kesulitan dan tumbuh besar. Dia muncul lagi di Ausedal untuk membalas semuanya.
Seperti dilansir dari Soompi, Jang Dong Gun, yang memamerkan keterampilan aktingnya yang sangat baik dengan memerankan karismatik sebagai Ta Gon. “Karakter Ta Gon sangat berbeda dari peran yang saya ambil sejauh ini, jadi ada banyak kesulitan yang saya alami, tetapi saya melakukan bekerja keras untuk melakukan semua yang terbaik. Dan saya juga tidak percaya bahwa Drama Arthdal Chronicles akhirnya telah selesai. Merupakan suatu kehormatan untuk berpartisipasi dalam pekerjaan hebat bersama orang-orang yang hebat juga, dan saya sangat menikmati itu semua”. Ujar Jang Dong Gun.
Song Joong Ki yang berperan sebagai dua karakter yaitu Saya dan Eun Seom, ini adalah pertama kalinya dia memainkan peran ganda dalam sebuah drama. “Meskipun ada beberapa kesulitan dalam memainkan peran ganda untuk pertama kalinya, itu terasa menyenangkan. Saya lebih antusias dari sebelumnya karena cerita dari drama ini yang luas dan mendalam itu yang membuat sangat menarik”, ujar Song Joong Ki. Dia kemudian dengan tulus mengucapkan terima kasih kepada sutradara, penulis, dan kru produksi atas kerja keras mereka dan juga menyatakan rasa terima kasihnya kepada para penonton karena selalu mendukung dan menonton drama ini.
Kim Ji Won, yang berperan sebagai Tanya, yaitu seorang dukun dari Suku Wahan dan keturunan sejati dari para dewa Arth ini mengatakan bahwa dia tidak percaya drama ini telah selesai dan mengucapkan banyak terima kasih kepada semua kru dan penonton yang sudah setia menonton drama ini. “Tidak terasa bahwa drama ini telah berakhir. Saat saya ingat berjam – jam menghabiskan waktu di lokasi syuting dengan memakan waktu selama lebih dari delapan bulan. Merupakan kehormatan besar untuk bekerja dengan para aktor, penulis, dan sutradara yang hebat di drama ini. Sama seperti perubahan karakter saat belajar dari waktu ke waktu drama Arthdal Chronicles adalah sebuah drama yang memberikan saya pengalaman dan pelajaran baru. Saya ingin berterima kasih kepada pemirsa karena telah menunggu begitu lama dan selalu setia bersama kami”, ujar Kim Ji Won.
Kim Ok Bin berperan sebagai kekasih Ta Gon, yaitu Taealha. Dia mengatakan bahwa “Saya sangat dekat dengan semua staf, termasuk sutradara, penulis, dan aktor. Kami semua bekerja keras bersama, jadi rasanya sangat sedih bahwa saya tidak akan melihat mereka lagi. Saya benar-benar ingin untuk mengucapkan terima kasih kepada pemirsa atas dukungan dan cinta kalian untuk waktu selama ini”, Ujar Kim Ok Bin.
Para Kru produksi juga berterima kasih kepada para pemeran, kru, dan pemirsa yang selalu setia dan mendukung serta menonton drama ini sampai akhir.
Episode terakhir dari drama Arthdal Chronicles ditayangkan pada tanggal 22 September 2019 yang lalu pukul 9 malam. Apa kalian juga sudah selesai menontonnya ? Bagaimana untuk rating filmnya ?