Resep Masakan Bersejarah dari Simalungun, Dayok Nabinatur

Afnii_

Resep Masakan Bersejarah dari Simalungun, Dayok Nabinatur

Dayok Nabinatur disematkan sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Sebagai makanan warisan, resep kuliner ini haruslah tetap terjaga. Berikut merupakan resep asli dari , Sumatera Utara

Resep Dayok Nabinatur Khas Simalungun

Bahan-bahan :

  1. Ayam Kampung Jantan 1 ekor
  2. Sikkam (kulit batang daun salam) ukuran 5×30 cm
  3. Kelapa parut 1 buah
  4. Lengkuas 2 cm
  5. Jahe 1 cm
  6. Serai 5 batang
  7. Bawang merah 5 siung
  8. Bawang putih 2 siung
  9. Daun salam secukupnya
  10. Lada secukupnya
  11. Cabe merah/rawit secukupnya
  12. Darah ayam yang ditampung

Cara Membuat

Siapkan Hinasumba (daging halus)

Resep Masakan Bersejarah dari Simalungun, Dayok Nabinatur

  1. Rebus daging ayam hingga hampir matang
  2. Ambil daging dari bagian dada lalu cincang hingga halus
  3. Memarkan sikkam sampai halus, kemudian tambahkan sedikit air supaya bisa diperas.
  4. Peras sikkam dan ambil airnya saja
  5. Campurkan air sikkam dengan darah ayam (ketika ayam dipotong, darahnya ditampung).
  6. Campurkan daging cincang dengan darah dan air sikkam. Campuran ketiga bahan itulah yang dinamakan hinasumba

Siapkan Ayam

Resep Masakan Bersejarah dari Simalungun, Dayok Nabinatur

  1. Potong ayam dan kemudian bedah menurut anatominya, lalukan sesuai adat Simalungun.
  2. Sisihkan daging dari bagian dada untuk dijadikan hinasumba
  3. Haluskan semua bumbu-bumbu (lengkuas, jahe, bawang merah, bawang putih, lada) kecuali serai cukup dimemarkan.
  4. Tumislah bumbu yang telah dihaluskan di dalam kuali. Kemudian masukkan batang serai dan daun salam.
  5. Selanjutnya masukkan potongan daging ayam beserta bagian dalamnya. Masak hingga daging setengah matang.
  6. Ketika daging sudah setengah matang, bubuhkan kelapa parut yang sudah disangrai. Biarkan selama 30 menit sampai ayamnya benar-benar matang, lalu angkat.

Cara Penyajian :

Resep Masakan Bersejarah dari Simalungun, Dayok Nabinatur

  1. Susun ayam di atas sebuah piring lonjong atau talam. Susunannya mulai dari kepala, bagian dalam, sayap, paha hingga bagian buntut.
  2. Taburi hinasumba di sekeliling ayam yang sudah disusun tadi, lalu hidangkan.

Secara adatnya, orang yang memotong dan juga memasak dayok nabinatur harus jujur. Diharamkan menyicipi masakan saat masih dimasak dan tidak boleh menyembunyikan sepotong daging pun dari dayok nabinatur.  Dayok Nabinatur ini sendiri disajikan disaat yang dianggap sakral, seperti pada acara-acara adat Simalungun, acara gereja (pembaptisan anak, angkat sidi, memasuki rumah baru), dan acara penting keluarga seperti perayaan ulang tahun, memberangkatkan anak merantau, atau mendapat pekerjaan, wisuda dan lainnya.

Follow Digstraksi di Google News

Baca Juga

Rekomendasi