Review Young Adult Matter: Kehidupan Bebas Remaja

Dina Rahmawita

Review Young Adult Matter: Kehidupan Bebas Remaja

Jika kamu menyukai film-film dari Selatan, maka kamu wajib nonton film yang satu ini. Film yang mengangkat tema tentang kehidupan remaja ini cocok ditonton untuk anak-anak yang sedang mencari jati dirinya.

Film yang berdurasi 127 menit ini menampilkan bintang seperti Hani (EXID) dan Lee Yumi (salah satu pemeran series populer Squid Game) ini memberikan gambaran tentang orang yang tidak mempunyai tujuan hidup dengan menjadi gelandangan akibat perilaku yang tidak bertanggung jawab.

Poster film Young Adult Matters
Poster film Young Adult Matters

Yoon Se Jin (Lee Yumi) seorang remaja yang hanya tinggal berdua dengan adiknya mendapati dirinya tengah hamil di usia 18 tahun.

Ia memutuskan kabur dari masalahnya dengan hidup di jalanan. Ia kemudian bertemu dengan Joo Yeong (Hani EXID) yang sudah 4 tahun kabur dari rumah.

Se Jin meminta bantuan Joo Yeong tentang keinginannya untuk aborsi.

Mereka kemudian bertemu dengan geng remaja. Jae Pil dan Sin Ji tidak sengaja membantu mereka keluar dari situasi berbahaya.

Sayangnya, perjalanan mereka tidak mudah. Keempat musketeers ini melewati bermacam-macam situasi kehidupan, mulai dari seks bebas hingga obat-obatan.

Disini memperlihatkan bagaimana remaja yang masih naif bertahan hidup di jalanan, menghadapi kerasnya kehidupan tanpa orang tua.

Kepolosan mereka mengambil keputusan dalam hidup membuat mereka menyadari penyesalan.

Banyak pesan positif yang didapat dari film ini, salah satunya bagaimana anak muda yang belum bisa memahami kehidupan dan orang dewasa yang berpikkiran bahwa anak muda tidak terlalu penting dipahami perasaannya.

Berkat film ini, Lee Yumi memenangkan penghargaan “Best New Actress” di ajang penghargaan Busan International Film Festival.

  • Rating imdb 6/10.
  • Rating pribadi 7.5/10

Follow Digstraksi di Google News

Baca Juga

Rekomendasi