Jika kalian tertarik dengan sebuah film horor mungkin kalian harus mencoba melihat sebuah film bernama Bed Rest, berikut Sinopsis nya.
Film “Bed Rest” yang disutradarai oleh Lori Evans Taylor mengisahkan kisah seram seorang ibu hamil yang mengalami kejadian mistis di rumah barunya. Film berdurasi 1 jam 30 menit ini dirilis di Amerika Serikat pada tahun 2022.
Selain Melissa Barrera dan Guy Burnet, “Bed Rest” juga dibintangi oleh Edie Inksetter, Erik Athavale, dan beberapa pemain lainnya. Film ini menjadi salah satu rekomendasi untuk para pecinta film horor dan thriller.
Tertarik mengikut cerita dari Bed Rest? Berikut adalah sinopsis sepenggal cerita untuk buat kalian semakin tertarik dengan film tersebut.
Sinopsis Film Bed Rest:
Julie (Melissa Barerra) dan suaminya, Daniel (Guy Burnet), pindah ke rumah baru yang lebih besar dan lebih nyaman demi kesehatan kehamilan Julie. Namun, di rumah baru tersebut, Julie mengalami sejumlah kejadian mistis yang menghantui dirinya.
Meskipun rumah tersebut lebih mewah dari hunian mereka sebelumnya, namun masih dalam tahap renovasi. Daniel membawa Julie pindah ke rumah baru untuk fokus pada kesehatan kehamilannya, setelah mereka kehilangan anak pertama mereka.
Suatu hari, Julie terpeleset dan jatuh dari tangga, sehingga Daniel membawanya ke rumah sakit. Setelah kejadian tersebut, dokter meminta Julie untuk lebih banyak beristirahat di tempat tidur agar menjaga kesehatan kehamilannya.
Selama masa bed rest, Julie mengalami sejumlah kejadian mistis, seperti melihat sepasang mata di celah pintu lemari, hingga penampakan anak laki-laki yang diyakini sebagai anak pertamanya yang telah meninggal.
Daniel berusaha menenangkan Julie dan memintanya untuk tidak lagi memikirkan hal-hal yang tidak masuk akal, namun kejadian-kejadian tersebut terus mengganggu ketenangan Julie.
Jika Anda penasaran dengan kelanjutan kisah Julie dan anak yang dikandungnya, Anda bisa menonton film ini.
Simak terus artikel dari Digstraksi lainnya, untuk mendapatkan informasi lain terkait tentang dunia dan masih banyak lagi! Kalian juga bisa mendapatkan info penting lain di Facebook resmi Digstraksi