Inggris vs Senegal menjadi laga keempat yang digelar dalam lanjutan Piala Dunia 2022 yang diadakan di Qatar yang kini telah memasuki fase babak 16 besar.
Timnas Inggris lolos ke babak ini dengan status sebagai juara grup B, sementara timnas Senegal merupakan runner up grup A pada babak penyisihan grup Piala Dunia 2022.
Starting XI Masing-Masing Tim Inggris vs Senegal
Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate, mengandalkan formasi 4-3-3. Sementara Aliou Cisse pelatih timnas Senegal memakai formasi 4-2-3-1.
Penjaga gawang Everton, Jordan Pickford kembali terpilih untuk menjadi palang terakhir pertahanan timnas Inggris.
Sementara dua bek tengah dan dua bek sayap timnas Inggris ditempati masing dua pemain Manchester United dan Manchester City, yaitu Luke Shaw, Harry Maguire, John Stones, dan Kyle Walker.
Trio gelandang ditugaskan kepada Jude Bellingham, Declan Rice, dan Jordan Henderson. Sementara trio lini depan diisi oleh Phil Foden, Harry Kane, dan Bukayo Saka.
Timnas Senegal yang harus kehilangan Sadio Mane karena masih cedera, mengandalkan Boulaye Dia sebagai penyerang depan.
Dua pemain Chelsea, yaitu bek tengah Kalidou Koulibaly dan penjaga gawang Edouard Mendy menjadi pemain-pemain yang diturunkan sejak menit awal oleh Aliou Cisse.
Video starting line-up pilihan pelatih masing-masing timnas beserta daftar para pemain cadangan yang tersedia dapat pembaca saksikan di kanal Youtube resmi SCTV.
Hasil Laga Timnas Inggris vs Senegal di Piala Dunia 2022
SKuad The Three Lions memmbuka keunggulan mereka melalui gol yang dicetak gelandang Jordan Henderson pada menit ke 38.
Gol tersebut tercipta setelah Henderson dengan akurat mengkonversi sodoran umpan dari Jude Bellingham di dalam kotak penalti menjadi gol yang menghunjam sisi kanan gawang timnas Senegal.
Timnas Inggris mampu menggandakan keunggulan mereka di menit 45+3 yang diawali dari sebuah skema serangan balik.
Counter attack tersebut mampu membuat Phil Foden dan Harry Kane berada dalam posisi 2 lawan 1 dengan seorang pemain timnas Senegal.
Mendekati kotak penalti, tanpa egois Phil Foden yang berada di sisi kiri serangan Inggris mengumpan bola ke Harry Kane yang ada di kanannya.
Harry Kane kemudian melakukan sedikit dribbling bola masuk ke kotak penalti, dan melancarkan tembakan mematikan ke sisi kiri bawah gawang Edouard Mendy.
Memasuki babak kedua, Inggris semakin membuat diri mereka nyaman dengan menambah kedudukan menjadi 3-0 melalui gol yang dicetak pada menit ke 57.
Gol tersebut diawali dari Phil Foden yang berhasil menghindari tackling seorang pemain timnas Senegal, yang kemudian berhadapan dengan Kalidou Koulibaly.
Meski masih dhadang oleh Kalidou Koulibaly, Foden berhasil mengirim umpan manis melewati kolong kaki Koulibaly membuat bola bergulir ke kotak penalti.
Umpan tersebut dengan cermat diselesaikan oleh Bukayo Saka melalui sebuah sontekan first time yang mengarah ke sudut kanan bawah gawang timnas Senegal.
Tak ada gol tambahan lainnya setelah gol ketiga tersebut, sehingga memastikan kemenangan 3-0 skuad Three Lions di laga Inggris vs Senegal kali ini.
Video highlight antara timnas Inggris vs Senegal pada fase 16 besar Piala Dunia 2022 dapat pembaca saksikan di website resmi FIFA.
Dengan hasil laga ini, di babak 8 besar Piala Dunia 2022, timnas Inggris akan menantang timnas Prancis yang merupakan pemenang dari laga timnas Prancis melawan timnas Polandia.
*Gambar header di artikel ini bersumber dari website resmi FIFA