Xiaomi Mi 11 dengan Snapdragon 888. Kapan Rilis Di Indonesia?

Hariyadi

Xiaomi Mi 11 dengan Snapdragon 888. Kapan Rilis Di Indonesia?

Di China, Xiaomi telah meluncurkan smartphone terbarunya, Mi 11. Hal yang paling menonjol dari Xiaomi Mi 11 Ini yakni penggunaan chipset terbaru keluaran Qualcomm, , yang belum lama ini resmi di rilis. Hal ini menjadikan Mi 11 ini menjadi smartphone Dari Xiaomi yang menggunakan chipset terbaru saat ini. Di lansir dari gsmarena, Xiaomi Mi 11 ini mendukung jaringan 5G, namun apakah di Indonesia akan mendukung jaringan ini juga? Yah belum ada jawaban untuk hal ini. Untuk informasi kapan peluncuran di Indonesia masih belum ada ya, namun untuk Xiaomi pertama yang menggunakan chipset terbaru saat ini perlu menjadi bahan referensi dan alasan kuat untuk mencoba menantinya.

Untuk menjadikan alasan mengapa smartphone Xiaomi Mi 11 ini wajib di nanti peluncurannya di Indonesia. Berikut sekilas informasi mengenai spesifikasi yang di tawarkan.

Spesifikasi Xiaomi Mi 11

Spesifikasi yang paling menonjol dari Xiaomi Mi 11 ini sudah di sebutkan di awal pembukaan tadi yaitu penggunaan snapdragon 888 yang menjadi kelas snapdragon keluaran Qualcomm paling tertinggi saat ini. Berikut sekilas informasi spesifikasi yang di tawarkan oleh Xiaomi Mi 11.

1. Chipset Snapdragon 888

Di lansir dari instagram xiaomi.indonesia, smartphone ini merupakan smartphone pertama yang menggunakan chipset snapdragon 888 yang belum lama ini di rilis di Amerika serikat. Chipset ini ditemani dengan Andreno 660. Dari beberapa informasi, chipset ini telah banyak mengupgrade dirinya ke yang lebih baik di bandingkan snapdragon sebelumnya atau kelas di bawahnya.

2. RAM dan Penyimpanan

Xiaomi Mi 11 ini dirasa tak tanggung-tanggung karena ia mengeluarkan 2 varian penyimpanan yang besar yakni 256 GB dan 512 GB. Selain itu, ia juga di bekali dengan RAM 8 Gb atau 12 GB. Hal ini mungkin menjadikan dirinya smartphone yang memiliki RAM diatas rata-rata untuk smartphone di kelasnya. Dengan RAM sebesar ini memungkinkan penggunaannya menjadi semakin nyaman, di tambah dengan penyimpanan yang besar, semakin membuat penggunanya tak perlu takut kehabisan memori untuk menyimpan dokumen penting di dalam smartphone.

Sebagai informasi tambahan, Xiaomi Mi 11 ini tidak mendukung kartu eksternal untuk tambahan memori.

3. Kamera

Untuk segi pengemasan kameranya, Xiaomi ini terbilang masih biasa dipasaran. Ia mengusung konsep Triple kamera dengan resolusi kamera utamanya sebesar 108 megapixel. Sementara untuk kamera depannya, ia mengusung single kamera dengan resolusi 20 megapixel. Konsep yang di terapkan dalam penempatan kamera depan terbilang cukup cerdas. Ia menyisipkan kamera di bagian layar dengan ukuran yang kecil dan berada di bagian pojok kanan atas. Hal ini menjadikan nilai plus karena dengan penempatan yang sedemikian terencanakan membuat penggunanya tidak merasa risih karena kehadiran kamera di bagian layar.

4. layar

Layar yang di usung oleh Xiaomi Mi 11 ini hampir sama dengan smartphone keluarannya yang lain. Ia mengusung layar amoled, 1B demgan HDR 10+. Hal ini cukup di sayangkan, karena dengan chipset dan pendukung lainnya sudah mendukung layar Full HDR 10+. Ukuran layar yang di tawarkan yakni 6.81 inci dengan rasio 20:9. Rasio ini berarti bahwa Xiaomi Mi 11 ini hanya menyisakan sedikit bagian untuk bingkai smartphonenya.

5. Baterai

Entah kenapa Xiaomi Mi 11 ini hanya menggunakan baterai berkapasitas 4600 mAh. Namun kapasitas ini bukanlah nilai yang kecil. Selain itu, Xiaomi Mi 11 ini mendukung fast charging 55 W yang telah mengklaim dirinya mampu mencharger baterai sampai full 100% hanya dalam waktu 45 menit. Selain itu, ia juga menggunakan Reverse wireless charging 10W, Power Delivery 3.0, Quick Charge 4+ yang bisa membantumu untuk tetap menggunakan smartphone ini.

Follow Digstraksi di Google News

Baca Juga

Rekomendasi