Hal terbaik tentang Windows adalah sepenuhnya dapat dikustomisasi. Sejauh menyangkut kustomisasi visual, kamu dapat mengubah wallpaper atau menggunakan tema pihak ketiga. Tetapi kadang-kadang, itu tidak cukup. Kamu terkadang menginginkan sesuatu yang memungkinkan untuk mengubah tampilan visual Windows milikmu sepenuhnya. Untungnya, ada banyak program yang dapat membantumu melakukan itu, dan yang paling populer adalah Rainmeter.
Rainmeter adalah perangkat lunak yang memungkinkan kamu menempatkan skin khusus di desktop untuk memberikan PC-mu tampilan yang segar dan menakjubkan. Siapa pun dapat membangun sesuatu yang istimewa dan unik, kamu hanya dibatasi oleh kreativitas maupun imajinasimu.
Jadi, jika kamu tertarik untuk memberi tampilan baru pada desktop, berikut ini adalah 10 skin Rainmeter luar biasa yang layak diunduh. Satu hal lagi, jika baru mengenal Rainmeter, kamu perlu menginstal perangkat lunak ini untuk membuatnya berfungsi.
1. Neon Space
Siapa yang tidak ingin mengemudi dan mengendalikan pesawat ruang angkasa modern, tetapi sayangnya mimpi ini tidak dapat terwujud. Setidaknya Neon space mencoba memberikanmu perasaan mengemudikan pesawat ruang angkasa saat kamu bekerja pada PC milikmu. Skin yang bersinar hadir dengan beberapa visualisator audio menarik, animasi dan mendukung resolusi 1440P.
2. TECH-A
TECH-A terlihat futuristik dan minim. Ini dapat menampilkan banyak informasi, termasuk pemanfaatan RAM, penggunaan inti CPU, tanggal, waktu dan data cuaca. Selain itu, kamu dapat mengatur beberapa URL situs web untuk membukanya dalam satu klik, langsung dari desktopmu.
3. Honeycomb
Skin dengan segi enam yang terlihat seperti sarang lebah jika kamu menempatkannya di tempat yang tepat. Kamu dapat meletakkan ikon aplikasi yang berbeda (seperti Photoshop, setting, Chrome, Evernote, dan bahkan tautan situs web) di setiap segi enam tersebut.
4. IronMan-Jarvis Theme Desktop
Jika kamu adalah penggemar Tony Stark, kamu mungkin tahu tentang sistem operasi Jarvis. Nah, kamu tidak harus menjadi Iron Man nyata untuk mengubah desktopmu menjadi Jarvis. Skin desktop rainmeter ini akan bekerja dengan baik. Ini menampilkan kapasitas hard disk, suhu CPU, pintasan folder sistem dan umpan RSS. Semua hal dapat disesuaikan sepenuhnya.
5. Mass Effect
Seperti namanya, skin ini adalah untuk penggemar hardcore video game fiksi ilmiah populer, Mass Effect. Ini mencakup banyak elemen seperti monitor CPU, pemutaran media, data hard disk, grafik statistik jaringan, tanggal dan waktu. Semua elemen dapat diatur ulang secara bebas.
6. BlueVision
BlueVision adalah sistem pemantauan skin futuristik yang menampilkan grafik penggunaan CPU terperinci dalam 4 tata letak yang berbeda. Grafik dapat diatur untuk rincian terkait RAM, jaringan, hard disk, dan tinjauan umum sistem. Seiring dengan ini, skin dapat menampilkan notepad, RSS reader, peta radar cuaca dan kontrol shutdown.
7. Rainworks
Rainworks memiliki 30 skin yang ringkas, masing-masing dapat digunakan di bagian bawah atau atas desktop. Sebagian besar dari mereka hadir dalam opsi dasar atau upgrade. Lebar dan dropbox setiap skin berbeda. Mengedit tata letak atau mengubah pengaturan sangat sederhana, yang harus kamu lakukan adalah mengklik pada bagian tengah dari skin yang aktif.
8. Enigma
Enigma menyediakan perpustakaan gadget desktop yang dapat kamu pilih, atur, dan konfigurasikan sesuai kenyamananmu. Ini memberimu lebih dari 100 opsi penyesuaian dalam 7 skin yang berbeda, termasuk gaya “Taskbar” dan “Sidebar”.
9. Legacy: Minimalism Blue
Terinspirasi dari Tron, skin ini mengandung RSS reader untuk 6 feed berbeda, cuaca, notifikasi Gmail, waktu dan tanggal. Juga, ada tempat untuk memasang hingga 6 URL situs web, dan ada launcher minimalis untuk 6 aplikasi dan folder yang kamu pilih.
10. Glass
Dua kata yang cukup untuk mendefinisikan skin ini: sederhana dan terlihat bagus. Ini menunjukkan aplikasi Windows, termasuk recycle bin, panel kontrol, folder unduhan di bagian atas dan kanan-kiri, serta media player tepat di tengah. Namun, kamu dapat menyesuaikan tampilan sesuai dengan kenyamananmu.
[zombify_post]