Beberapa brand besar pastinya memiliki ide – ide marketing yang cukup cerdas untuk meningkatkan sebuah brand awareness. Bahkan beberapa brand menciptkan sebuah iklan menarik agar bisa membuat masyarakat ramai ramai membicarakan nya, ini bisa mengakibatkan berbagai macam respon dari mereka yakni ekspresi bingung, heran, kaget hingga akhirnya menjadi viral, hal ini tidak lepas dari peran sebuah agensi iklan, selebgram/pubik figur dan tim marketing dari perusahaan brand tersebut. Berikut adalah brand ternama yang iklan nya sukses membuat semua orang membicarakan nya di jagat sosial media.
1. IKLAN RAMAYANA “KERJA LEMBUR BAGAI KUDA”
Iklan itu menampilkan grup musik kasidah, yang mengingatkan publik pada band kasidah legendaris, Nasidariyah. Iklan tersebut digarap dengan cerdas oleh sutradara Dimas Djayadiningrat hingga akhirnya viral dan ditonton oleh jutaan netizen di Youtube. Bahkan saat Dimas dilibatkan untuk menggarap iklan itu, ide tersebut belum terlalu matang sehingga masih bisa diubah. “Saya berpendapat, yang mudik satu orang saja, yakni cowok. Maka di iklan ada cowok mudik ke kampung halaman untuk menemui ibunya,” Iklan ini kemudian mendapat pujian dari berbagai pihak. Dimas menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang menyukai karyanya. Ia mengingatkan bahwa iklan yang kini viral itu melewati proses kreatif yang panjang. Lirik lagunya pun mengalami beberapa kali revisi. Bahkan yang menarik adalah momen ketika ada salah satu personil qasidah tersebut yang masuk kedalam ricecooker, banyak masyarakat yang akhirnya membuat meme orang tersebut.
2. GOJEK ANTAR MAKANAN KE RICH BRIAN DI NEW YORK
Bisa dibilang ini gokil banget! tanpa terencana namun benar benar inisiatif banget, Gojek berhasil menyita perhatian dari jutaan netizen di sosial media, hal ini berhasil membuatnya menjadi trending topi di Twitter. Kejadian ini bermula ketika penyanyi rap asal Indonesia Rich Brian sempat menyampaikan kerinduannya terhadap makanan Nusantara melalui akun Twitter-nya @richbrian
Lantas, Gojek mewujudkan keinginan Brian,serta meminta alamat lengkap nya via direct messages twitter.
Sontak, twit ini mendapat respons tinggi dari warganet. Terbukti kicauan ini telah di-retweet dan disukai sebanyak ribuan kali oleh pengguna Twitter lainnya.
Kemudian Label rekaman promotor Rich Brian, 88rising mengunggah foto yang menunjukkan mitra pengemudi Gojek mengantarkan makanan. “Kalian benar-benar terbang jauh sampai ke sini (New York),” kata cuit 88rising melalui akun resminya @88rising,
Saat ditanya mengenai hal ini, Chief Corporate Affairs Gojek, Nila Marita mengonfirmasi bahwa pihaknya langsung mengantarkan makanan ke lokasi pemesan. “Sebagai sesama anak bangsa, kami sangat paham bagaimana rasanya kangen sama kampung halaman, terlebih masakan Indonesia. Dari situlah kami secara spontan dan langsung proaktif berkolaborasi melakukan pengantaran makanan yang dibantu salah satu rekan driver kami,” ujar Nila.
3. SISCA SOEWITOMO “GANTUNG PANCI” PROMO GO-FOOD
Masih dalam brand yang sama yakni GOJEK, masyarakat sempat dihebohkan dengan berita tentang pakar kuliner Indonesia legendaris Sisca Soewitomo yang tiba-tiba memutuskan untuk gantung panci. Sisca Soewitomo yang akrab disapa Bu Sisca ini memutuskan untuk pamit dari dunia kuliner.
Hal ini diketahui setelah dirinya mem-posting foto di akun instagram miliknya sedang menggantung sebuah panci , yang bisa disimpulkan oleh pengikutnya sebagai tanda berakhirnya Bu Sisca di dunia masak, setelah puluhan tahun berkecimpung di dunia kuliner Indonesia dan menciptakan ribuan resep yang sudah diciptakan.
“Sahabat-sahabatku tercinta, setelah puluhan tahun saya di dunia kuliner dan ribuan resep yang sudah saya ciptakan, ini mungkin saat yang tepat untuk gantung panci,” tulisnya Sisca Soewitomo pada post Instagramnya.
Selang beberapa hari kemudian beliau mengklarifikasi perihal tersebut, yang sukses bikin netizen heboh, dan ternyata hal ini adalah bagian dari trik jitu promosi Go-Food dalam rangka promo diskon nya.
Foodiskon merupakan promo terbaru dari GoFood yang berlangsung dari 5 Agustus – 29 September 2020 di mana pelanggan bisa menikmati ratusan ribu menu siap santap setiap harinya dan siap masak dari puluhan ribu merchant di 11 kota di Indonesia. Pelanggan juga bisa mendapatkan diskon 25% dan juga potongan harga hingga senilai 50rb rupiah dari berbagai resto favorit.
4. PERNIKAHAN PALSU BINTANG EMON PROMO TRAVELOKA
Hal ini bermula saat postingan seorang komika terkenal Bintang Emon di unggahan instagram miliknya, yang mana dalam unggahannya tersebut, Bintang tampak mengenakan jas berwarna biru tua dan membagikan undangan pernikahan berwarna senada.
Dalam undangannya, terdapat inisial nama B dan E. Tertulis juga dalam undangan bahwa pernikahan akan dilangsungkan pada tanggal 10 November 2020. Hal ini tentu saja menimbulkan berbagai respon dari netizen, tak jarang, banyak diantara mereka mengucapkan selamat! ternyata kejadian ini membuat masyarakat ramai- ramai memperbincangkan dan akhirnya suskes menjadi viral.
Lantas sang Bintang pun buka suara terkait kabar ia akan menikah.
“Sebenarnya, gua gak ada niatan untuk menikah. Maksudnya menikah dalam waktu dekat gitu bro,” tambah Bintang. Ia juga mengakui bahwa kabar soal dirinya akan menikah tersebut kini ramai diperbincangkan di grup WhatsApp yang ia ikuti.
“Grup WhatsApp gua rame banget pada ngucapin selamat nikah ke gua, gak ada konfirmasi,” ujar Bintang. Lebih lanjut, ia pun menerangkan bahwa unggahannya tersebut tak lebih hanya sebagai sarana promosi traveloka yang menggandeng namanya.