Inspiratif, 4 Film Kisah Nyata Terbaik yang Bisa Rubah Hidupmu

Asih Purwanti

Inspiratif, 4 Film Kisah Nyata Terbaik yang Bisa Rubah Hidupmu

Film yang berdasarkan , sangat menarik untuk ditonton, disamping terasa feelnya juga penonton akan dibuat seolah menyaksikan perjalanan hidup seseorang yang penuh dengan perjuangan dalam mencapai kesuksesan.

Nah, di bawah ini ada beberapa film berdasarkan kisah nyata yang bisa merubah hidupmu. Apa saja? Langsung disimak artikel berikut yuk!

1. One Chance

Inspiratif, 4 Film Kisah Nyata Terbaik yang Bisa Rubah Hidupmu

Film yang berdasarkan kisah sukses penyanyi opera Paul Potts ini bercerita tentang seorang laki-laki bernama Paul yang sejak kecil memiliki sifat rendah diri sehingga dirinya seringkali di bully oleh teman-temannya sampai dirinya dewasa. Paul sangat menyukai kegiatan menyanyi, khususnya menyanyi opera. Dirinya juga sering mengikuti paduan suara di sekolahnya.

Impian Paul untuk menjadi penyanyi opera semakin menggebu-gebu, sampai akhirnya dirinya berkesempatan untuk belajar di sekolah musik di Venice. Namun karena suatu hal, dirinya gagal menjadi penyanyi opera. Rasa frustasi karena gagal menjadi penyanyi itulah yang membuatnya bekerja sebagai sales handphone hingga dirinya menikah dengan perempuan yang dicintainya.

Suatu saat ketika Paul sudah merasa impiannya tidak akan terwujud, tanpa sengaja dirinya melihat iklan audisi Britains Got Talent. Istrinya membujuk Paul untuk mengikuti audisi itu karena hadiahnya yang besar, hingga Paul pun terbujuk untuk mengikuti audisi tersebut. Rasa percaya diri Paul kembali meningkat ketika dirinya berhasil lolos audisi sampai menghantarkannya menjadi pemenang di acara Britains Got Talent.

2. A Street Cat Named Bob

Inspiratif, 4 Film Kisah Nyata Terbaik yang Bisa Rubah Hidupmu

Film berdasarkan kisah nyata lainnya berasal dari James Bowen, seorang pecandu narkoba yang diusir keluarganya hingga dirinya hidup di jalanan. Suatu saat James ditemukan pingsan karena over dosis bersama temannya. Dirinya dirawat di rumah sakit dan bertemu dengan dokter Val. Karena merasa kasihan, Val memberikan program rehabilitasi gratis pada James dan mendapatkan rumah tinggal untuk James. 

Di hari-hari pertamanya menjalani rehabilitasi, James menemukan seekor kucing liar berwarna orange. Karena merasa kasihan James pun merawatnya sambil mencari pemiliknya. Kucing orange tersebut dinamainya Bob, James sering membawa Bob untuk mengamen di jalan hingga orang-orang yang tadinya acuh pada James menjadi tertarik karena kelucuan Bob. 

James dan Bob sering menghabiskan waktu bersama hingga James dinyatakan sembuh dari kecanduan narkobanya, bahkan hubungan James dan keluarganya pun akur kembali. Ketenaran James dan Bob mengantarkannya pada seorang penerbit buku yang meminta James untuk menuliskan kisah hidupnya saat bersama Bob. 

3. The Blind Side

Inspiratif, 4 Film Kisah Nyata Terbaik yang Bisa Rubah Hidupmu

Film yang terilhami dari kisah hidup Michael Oher ini bercerita tentang Oher yang lahir dari keluarga toxic, ibunya di penjara karena kasus narkoba sedangkan ayahnya pergi entah ke mana. Sejak kecil Oher kerap kali kabur dari rumah orangtua asuh karena alasan tidak nyaman, bahkan dirinya sempat jadi tunawisma.

Suatu ketika, teman Oher yang bernama SJ Tuohy membujuk ibunya yang bernama Leigh Anne untuk memasukkan Oher ke sekolahnya. Leigh Anne yang melihat Oher sebagai anak yang kesepian itupun memasukkannya ke sekolah bahkan menjadi orangtua asuh Oher yang sah agar Oher bisa terjamin masa depannya. 

Leigh Anne melihat hasil test kepribadian Oher yang secara akademik rendah namun bagus di hal lain. Kemudian Leigh Anne menyuruh Oher untuk masuk di tim olahraga football yang pada akhirnya menghantarkan Michael Oher sebagai pemain football yang handal.

4. The Pursuit of Happiness

Inspiratif, 4 Film Kisah Nyata Terbaik yang Bisa Rubah Hidupmu

Film yang menceritakan tentang kisah sukses Chriss Gardner ini penuh dengan nilai-nilai kehidupan, membuat kita yang menontonnya menjadi bersemangat dalam meraih kehidupan yang lebih baik. Awalnya Chris Gardner hidup bahagia bersama istri dan seorang putranya namun semenjak dirinya memutuskan untuk menghabiskan seluruh tabungannya guna membeli franchise scanner tulang membuat keluarga itu menjadi terpecah belah.

Harga scanner tulang yang Chris jual tergolong mahal meskipun kualitasnya bagus hingga membuat barang jualannya itu tidak laku. Di sela-sela keterpurukannya, Chris dan anak laki-lakinya berjuang untuk bertahan hidup bahkan dirinya dan anaknya pernah tinggal di toilet umum untuk menghindar dari kejaran hutang. Sampai akhirnya Chris bertemu dengan seseorang yang mengantarnya menjadi pialang saham dan berakhir sukses meskipun perjalanannya tentu tidak mudah.

Nah, itulah keempat film yang terinspirasi dari kisah nyata, semoga bermanfaat ya!

 

Follow Digstraksi di Google News

Baca Juga

Rekomendasi