Cara Menghapus Akun FB Permanen Bila Bosan Dengan Akun Lama

Ferdy Sujatmiko

cara menghapus akun fb

Cara menghapus akun fb – Memiliki akun memang suatu kebutuhan para generasi millennial saat ini. Akun populer ini tidak hanya bisa dimanfaatkan sebagai kesenangan dan hiburan semata. Akan tetapi, tidak sedikit pula para pebisnis memanfaatkan fb sebagai media untuk mencari rezeki. Singkatnya, fb tidak mempunyai batasan dari segi penggunaannya. 

Terdapat banyak hal yang bisa menjadi alasan anda tidak ingin lagi menggunakan akun facebook. Sehingga anda akan memutuskan untuk menghapusnya. Khawatir tidak tahu cara tepat menghapus akun fb secara permanen? Tenang, karena di bawah ada cara menghapus akun facebook permanen yang bisa anda aplikasikan segera. 

Berikut cara cara menghapus akun FB

  1. Langkah pertama ialah membuka akun facebook milik anda, dengan cara memasukkan email dan kata sandi (password). Atau pun, jika anda tidak pernah log out (keluar) maka bisa langsung masuk tanpa harus memasukkan email dan sandi terlebih dahulu. 
  2. Pada halaman fb, silakan klik pada bagian atas sebelah kanan. 
  3. Selanjutnya, pada menu pengaturan lalu klik dan pilih bagian informasi facebook anda yang berada di sebelah kolom kiri. 
  4. Ketika sudah terbuka atau tampilan informasi facebook tadi muncul. Berikutnya pilihlah Penonaktifan dan Penghapusan, lalu klik dengan yakin. 
  5. Berikutnya, pilih dan klik menu Hapus Akun. 
  6. Kemudian klik dan lanjutkan ke bagian Penghapusan Akun. 
  7. Bagian terakhir, masukkan kata sandi akun facebook anda. Pilih lanjutkan, baru klik Hapus Akun. 

Dengan melakukan ke tujuh langkah di atas, maka akun facebook anda akan terhapus secara permanen atau terhapus untuk selamanya. 

Terdapat banyak sekali alasan mengapa seseorang bisa mengambil kebijakan menghapus akun fbnya secara permanen. Beberapa di antaranya ialah sebagai berikut:

  • Karena merasa bosan dengan akun lama dan ingin membuat sebuah akun facebook yang baru. 
  • Karena sempat dihack oleh haters, sehingga menonaktifkan akun fb adalah keputusan paling bijaksana untuk diambil. 
  • Akun lama dianggap kurang berkualitas, dan menciptakan akun fb baru membantu hidup anda jadi lebih berarti. 
  • Dulu, akun facebook hanya digunakan untuk bersenang senang. Menghapusnya dan membuat akun fb baru untuk urusan bisnis dianggap jauh lebih baik. 

Nah, itu tadi beberapa cara menghapus akun facebook secara permanen,. Semoga membantu!

Follow Digstraksi di Google News

Baca Juga

Rekomendasi